Suara.com - Prilly Latuconsina ternyata sengaja tidak memberi klarifikasi mengenai gosip atau hal apapun yang menyangkut dirinya. Prilly merasa apa yang akan dikatakannya pasti disalahartikan.
Saat zaman dahulu ketika masih bermain di sinetron, banyak penggemar Prilly Latuconsina memaksanya untuk klarifikasi, tetapi tidak pernah dituruti oleh dirinya.
"Aku dari dulu dari aku digosipin apapun sampai detik ini ketika aku merasa itu bukan aku dan tidak benar, aku tidak pernah klarifikasi," kata Prilly Latuconsina, mengutip dari unggahan @lambegosiip pada Selasa (26/3/2024).
Para penggemar meminta Prilly Latuconsina klarifikasi karena sang idola tidak pernah curhat di media sosialnya.
"Wah, aku sewaktu sinetron dapat tekanan itu terus gitu. Misalnya aku digosipin apa tapi aku selalu diam. Kan aku enggak pernah posting, enggak pernah curhat di Insta Story enggak pernah pokoknya aku diam," katanya menyambung.
Namun, Prilly Latuconsina tidak merasa perlu mencari validasi dari orang-orang. Terlebih, mantan kekasih Maxime Bouttier ini sudah yakin bahwa gosip tersebut tidak benar.
Prilly Latuconsina khawatir jika pernyatannya disalahartikan karena dipotong-potong, kemudian diunggah ke media sosial.
Selain itu, klarifikasi tersebut biasanya akan ditelaah oleh "pakar" sehingga opini publik menjadi tergiring oleh pernyataan mereka.
"Nanti sama pakar bahasa diiniin lagi klarifikasi kita, kata-kata kita sama pakar emosi dianggap bohong nanti kita," imbuh bintang film Danur ini.
Baca Juga: Cara Prilly Latuconsina Hadapi Gosip Jadi Perbincangan: Orang Cerdas Mah Begini
"Jadi klarifikasi itu hanya akan membuka pintu-pintu yang tadinya tertutup jadinya terbuka karena klarifikasi kita, jadi lebih baik kita diam," katanya menandaskan.
Warganet pun merasa bahwa apa yang dikatakan oleh Prilly Latuconsina benar.
"Karena biasanya kalau ada artis klarifikasi akan bermunculan peramal dan indigo," kata @ alun***.
"Tapi sayangnya kebanyakan netizen selalu menutut sang artis untuk klarifikasi apa bila beritanya tidak benar," imbuh @lina***.
"Setuju banget dan itu aku lakukan juga, akhirnya kebenaran akan terbukti kebenarannya," komentar @dewi***.
Berita Terkait
-
Cara Prilly Latuconsina Hadapi Gosip Jadi Perbincangan: Orang Cerdas Mah Begini
-
Ditanya Prilly Latuconsina Apa Emosi Bikin Batal Puasa, Ini Jawaban Ustaz Adi Hidayat
-
Sindiran Reza Rahadian untuk Artis yang Suka Cari Sensasi Kembali Disorot
-
Mesra Beri Ucapan Ultah, Prilly Latuconsina dan Reza Rahadian Dicurigai Sudah Go Public
-
Detik-Detik Prilly Latuconsina Nangis Nonton Konser Taylor Swift, Warganet Merinding
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika