Suara.com - Lebaran tahun ini terasa spesial bagi Adiba Khanza dan Egy Maulana. Pasangan tersebut pertama kali merayakan Hari Raya Idul Fitri sebagai suami istri.
Pasangan muda itu tentu tak melewatkan momen sungkeman khas Lebaran. Ini merupakan kali pertama Adiba dan Egy menjalani sungkeman.
Seperti dalam video yang dibagikan akun TikTok @adiba.egy belum lama ini, tampak Adiba Khanza duduk bersimpuh dan sungkem pada suaminya.
Mulanya, sulung almarhum Uje itu tampak malu-malu, namun akhirnya dia duduk di lantai di hadapan Egy Maulana. Langsung saja Adiba Khanza menyalimi tangan suaminya meminta maaf.
Egy lalu membalas salim tersebut dan mencium pipi serta kening sang istri. Suami istri itu lalu berpelukan tanda saling memaafkan dan saling sayang.
Tampak jelas suasana hangat dan haru di antara pasangan itu. Umi Pipik yang duduk di samping mereka bahkan sampai menangis terharu.
BACA JUGA: Adik Lepas Hijab, Gaya Kerudung Putri Zulkifli Hasan Usai Pemilu 2024 Disorot
Warganet yang melihat video itu ikut merasa terharu. Adiba Khanza dan Egy Maulana banjir pujian dan doa untuk kebaikan rumah tangga mereka.
"Aaak lucu banget pasutri baru," komentar akun @wom***.
"Kelihatan banget Egy sayang banget sama Adiba. Semoga sampai maut memisahkan," kata akun @rin***.
"Kenapa yah senang banget lihat pasangan ini.. Semoga selalu diberi sehat dan kebahagiaan dunia akhirat," tulis akun @ayi****.
Sebagai informasi, Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza menikah di sebuah tempat di kawasan Pati Unus, Jakarta Selatan, pada Desember 2023 lalu.
Keduanya melangsungkan pernikahan usai menjalani pendekatan selama empat tahun. Dalam pernikahan berkonsep hitam putih itu, Adiba Khanza diwakili sang adik, Abidzar Al Ghifari sebagai pengganti almarhum ayah mereka, Ustaz Jefri Al-Buchori.
Berita Terkait
-
Tak Tega Aghnia Punjabi Dihujat Telantarkan Anak, Umi Pipik Langsung Lakukan Hal Ini
-
Umi Pipik Bersaksi usai Beri Hadiah Mewah dari Merek Diduga Pro Israel ke Menantu: Bisa Dicek!
-
Murka Anak Aghnia Punjabi Dianiaya Pengasuh, Umi Pipik: Suster Biadab!
-
Abidzar Video Call Umi Pipik dan Sudah Pakai Jas, Kasih Tau Mau Nikah
-
Abidzar Al Ghifari Mendadak Mau Menikah, Ekspresi Umi Pipik Pulang Dakwah Langsung Jadi Sorotan
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
Terkini
-
Sempat Viral Berantem di Panggung, Rian Beberkan Rahasia D'Masiv Tetap Awet Tanpa Ganti Personel
-
Rise Up Unity 2025: Konser Lintas Genre dengan Misi Sosial dan Kolaborasi Komunitas
-
Dibocorkan Mantan, Andrew Andika Pacari Istri Baru Sejak Tengku Dewi Hamil
-
Christine Hakim Heran Reza Rahadian Tak Masuk Nominasi Sutradara Terbaik FFI 2025
-
Nasib Mobil di Film Abadi Nan Jaya: Innova Reborn Rusak Dijual, Disebut Bekas Kesurupan
-
Bolak-balik Ditolak Pengadilan, Andre Taulany dan Erin Akhirnya Teken Perjanjian Cerai Baik-Baik
-
Andrew Andika Baru Pamer Buku Nikah, Tengku Dewi Putri Ternyata Sudah Bongkar Statusnya 12 Hari Lalu
-
Ingat Momen Resepsi, Kiky Saputri Mau Nikah Lagi
-
Harmony for Tomorrow Bukan Konser Biasa, D'Masiv Janji Bawakan Lebih dari 20 Lagu Hits
-
Bintang Avengers Chris Evans Dikaruniai Anak Pertama, Namanya Alma Grace Baptista Evans