Suara.com - Pianis Yiruma baru saja merampungkan konser hari kedua di Indonesia, Sabtu (27/4/2024). Acara tersebut sukses, ditandai dengan penuhnya penonton di JI-Expo Convention Center, Jakarta Pusat.
Konser Yiruma dimulai tepat waktu pukul 19.30 WIB. Berrylands RD dan dua lagu lain menjadi pembuka.
"Halo, saya Yiruma, terima kasih telah datang ke sini," kata pianis bernama asli Lee Ru Ma ini di panggung.
Selama dua jam konser, Yiruma tak kurang membawakan 20 lagu. Termasuk hits andalannya, 'River Flows In You' yang hadir di penghujung pentas.
"Setelah Nocturnal Mind, aku akan memainkan lagu yang mau kalian dengar," kata Yiruma.
Yiruma kemudian menggambarkan lagu ini, di mana katanya Jakarta juga memiliki gambaran serupa.
BACA JUGA: Konser di Indonesia, Yiruma Bawa Kata-kata Magis hingga Banyolan di Panggung
BACA JUGA: Pianis Ternama Yiruma Bakal Manggung di Jakarta Bulan Depan
"Seperti Ancol River?" tanya Yiruma yang mengalami kesulitan mengucap kata Ancol.
Baca Juga: Konser di Indonesia, Yiruma Bawa Kata-kata Magis hingga Banyolan di Panggung
Penonton yang mendengarnya sempat terkekeh dan membetulkan cara pengucapan Ancol.
Selain hits 'River Flows In You', Yiruma juga tidak lupa membawakan lagu 'Kiss the Rain' yang menjadi anthem.
Lagu ini hadir sebagai encore, dilanjutkan dengan Over the Rainbow. Penonton mengira pertunjukan selesai, tapi Yiruma memberikan kode, ada satu lagu lagi yang akan dimainkan.
Masuk ke intro, Yiruma membawakan lagu Kahitna berjudul Mantan Terindah. Penonton awalnya malu-malu bernyanyi sampai akhirnya, pianis 46 tahun itu mengajak mereka bernyanyi bersama.
"Terima kasih, sampai jumpa lagi, kamu menakjubkan," ucap Yiruma mengakhiri konser.
Berita Terkait
-
Konser di Indonesia, Yiruma Bawa Kata-kata Magis hingga Banyolan di Panggung
-
Cara Beli dan Harga Tiket Konser Sheila On 7 "Tunggu Aku di" Mulai 27 April 2024
-
Konser Nick Carter di Jakarta Resmi Dibatalkan, Tiket Bakal Direfund
-
Pianis Ternama Yiruma Bakal Manggung di Jakarta Bulan Depan
-
Kabar Duka, Pianis Juhari dari Pantja Nada Meninggal Dunia
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
4 Film dan Serial Indonesia di Netflix Bertema Zombie, Abadi Nan Jaya Wajib Tonton!
-
Diceraikan Andre Taulany Berkali-kali, Erin Dulu Sempat Ragu Menikah karena Beda Usia 11 Tahun
-
Foto Terkini Hamish Daud Usai Digugat Cerai Raisa, Sibuk Hadiri Forum Ekonomi di Bali
-
Dustin Tiffani Jadi Korban Penipuan, Pelaku Diduga Sosok Terkenal di Industri Hiburan
-
Penjelasan Ending Abadi Nan Jaya dan Teori Part 2 yang Mungkin Menanti
-
Rp200 Juta Amblas, Dustin Tiffani Ungkap Kisah Pahit Ditipu Beli Mobil Bekas
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Ungkap Sosok Lelaki di Samping Rossa
-
Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak
-
Slank Batal Manggung di Aceh, Ini 5 Kejanggalan Administratif yang Jadi Biang Kerok
-
Ngeri! Modus Baru Penipuan di TikTok Live, Korban Diimingi Saldo Rp30 Juta