Suara.com - Rizky Billar dan Lesti Kejora menambah panjang daftar tamu undangan pesta pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Raharja di Ballroom Hotel Raffles pada Jumat (10/5/2024).
Lewat akun Instagram pribadinya, Rizky Billar mengabadikan momen menghadiri pesta pernikahan Rizky Febian dan Mahalini.
"Gara-gara nungguin bini lama ganti baju, dari pada gabut mending mikirin caption," tulis Rizky Billar dalam akun @rizkybillar, dikutip pada Senin (13/5/2024).
Di samping itu, suami Lesti Kejora itu juga mengirimkan wejangan pernikahan untuk Mahalini dan Rizky Febian.
"Setelah menunggu sekian lama, sebuah penantian berharga selama ini pada akhirnya benar-benar menjadi indah pada waktunya. Sepasang insan yang akhirnya bermuara menjadi satu kisah dan satu tuju," kata Rizky Billar.
BACA JUGA: Mengintip Menu Makanan di Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini: Ada Steak sampai Bakso
Menurut menantu Endang Mulyana tersebut, akan ada banyak cerita suka dan duka yang menanti bahtera rumah tangga Rizky Febian dan Mahalini.
"Memang akan ada banyak hal yang akan dilalui selama menjalani sebuah rangkaian cerita yang dapat terdefinisikan lewat sebuah kata," tutur Rizky Billar.
Meski begitu, Rizky Billar berharap Rizky Febian dan Mahalini saling menjaga serta menguatkan satu sama lain hingga hari tua mendatang.
BACA JUGA: Di Acara Pengajian Rizky Febian, Sule Tak Kuasa Tahan Tangis
"Yang terpenting tahu untuk tetap saling menjaga dan untuk tetap mati-matian berjuang dalam mempertahankan keutuhan cinta hingga tua bersama," ucap Rizky Billar.
Dengan demikian, Rizky Billar menilai kebahagiaan akan datang menghampiri rumah tangga anak Sule dan anak I Gede Suraharja.
"Namun cuek, ego, sial, dan luka tentu harapannya tak akan pernah hadir di dalamnya meskipun mereka hanya sekadar singgah. Karena seperti kisah dalam telenovela, yakin lah bahwa kisah kalian akan berakhir jauh lebih indah layaknya kesempurnaan cinta," ujar Rizky Billar.
Nasihat pernikahan dari suami Lesti Kejora itu tampaknya tidak disambut hangat oleh sejumlah kalangan netizen.
Sejumlah netizen menilai, Rizky Billar tidak pantas memberikan wejangan pernikahan dan diminta berintrospeksi diri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Teman Rasa Pacar, Titi DJ Sebut Thomas Djorghi Satu-satunya Lelaki di Hati
-
Vidi Aldiano Menangis Baca Dukungan Publik Usai Putuskan Rehat
-
Viral Gus Muda Jombang Bilang Rokok Tauhid Allah, Setiap Asapnya Disebut Dzikir
-
4 Perjalanan Pahit Nikahi Clara Shinta Versi Mantan, Kini 'Balas Dendam' Gugat Harta Bersama
-
Sebelum Putuskan Rehat, Vidi Aldiano Ngotot Syuting Episode Terakhir Podhub
-
Profil Jaafar Jackson, Keponakan Michael Jackson Perankan Sang Raja Pop
-
Anggun C Sasmi Bagikan Foto Kecil Sang Putri, Sudah Memesona Sejak Dulu
-
Batal Cerai dengan Suami, Clara Shinta Kini Digugat Mantan
-
Vadel Badjideh Bakal Kasasi? Hukuman Bisa Berkurang atau Bertambah Lagi
-
Eyeshadow Produk Pinkflash Terbukti Berbahaya, Korban Bagikan Penampakan Mengerikan