Suara.com - Geni Faruk muncul dan mengklarifikasi soal ucapannya yang ngotot meminta Thariq Halilintar dipanggil haji. Ibu 11 anak bahkan sampai berdebat dengan Atta Halilintar soal itu.
Momen tersebut terjadi dalam acara lamaran Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid pada 23 Juni 2024 lalu. Saat itu Geni bercerita Thariq sudah bergelar haji sejak umur 56 hari.
Kini Geni Faruk menjelaskan bahwa kala itu dia hanya bercanda dan ingin mencairkan suasana tegang saat Thariq Halilintar hendak melamar sang kekasih.
"Itu memang totally bercanda. Karena kami merasa sudah akrab, kami berkumpul berkeluarga, dan itu hari yang penting bagi Thariq, suatu prosesi menuju dia akan menikah," kata Geni Faruk dalam program Pagi-Pagi Ambyar yang cuplikannya diunggah akun @folkmedsos di Instagram, Senin (1/7/2024).
"Jadi waktu itu Atta sedang di depan, terus semua lagi bercandain dia pulang haji, terus Umi bilang 'bukan dia (Atta) aja yang haji. Thariq yang sedang lamaran itu juga sudah haji'. Karena waktu itu Thariq kan sampai gemetaran, tegang," ucap Geni Faruk menyambung.
Sayangnya ucapan tersebut malah menjadi bumerang untuk Geni Faruk dan seluruh keluarganya. Sejak kejadian itu viral, keluarga Gen Halilintar terus menjadi bulan-bulanan warganet sampai sekarang.
Melihat hal tersebut, Geni Faruk tak menampik dirinya cukup sedih. Karena menurut istri Anofial Asmid itu, tidak sewajarnya gelar haji menjadi bahan olokan.
"Sedih pasti ada, apalagi ini berkaitan pada suatu gelar yg merupakan puncaknya ibadah. Haji itu artinya menuju, jadi menuju Allah itu klimaks, kemudian jadi olok-olok itu sedih sih," tuturnya.
Di sisi lain, Geni Faruk kini juga sudah meralat ucapannya. Menurut Geni, Thariq hanya seorang haji bayi yang ketika sudah baligh, lelaki itu tetap harus menunaikan rukun Islam yang terakhir tersebut.
Baca Juga: Momen Fuji Salting Satu Acara Bareng Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid
"Itu haji bayi, jadi saat dia baligh dia mesti ngulang lagi, belum gugur kewajiban hajinya," imbuh Geni.
Berita Terkait
-
Momen Fuji Salting Satu Acara Bareng Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid
-
Beda dari Sebelumnya, Geni Faruk Kini Ngaku Keluarganya Tak Senang Dipanggil Haji
-
Reza Artamevia Akhirnya Bocorkan Kapan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Menikah
-
Thariq Halilintar Akui Banyak Salah, Respons Aaliyah Massaid Tetap Adem: Anti Menjatuhkan Pasangan
-
Thariq Halilintar Diam Meski Ramai Dihujat soal Gelar Haji, Aaliyah Massaid: Aku Bangga
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar
-
Teman Rasa Pacar, Titi DJ Sebut Thomas Djorghi Satu-satunya Lelaki di Hati
-
Vidi Aldiano Menangis Baca Dukungan Publik Usai Putuskan Rehat
-
Viral Gus Muda Jombang Bilang Rokok Tauhid Allah, Setiap Asapnya Disebut Dzikir