Suara.com - Sederet film horor Indonesia siap menemanimu di bulan Agustus 2024. Salah satunya Sakaratul Maut yang dibintangi oleh Indah Permatasari sebagai pemeran utama.
Film yang diproduksi oleh Rapi Film ini diangkat dari kisah nyata eyang buyut sang sutradara, Sidharta Tata. Puluhan tahun silam, buyutnya sulit meninggal dunia akibat memiliki jin khodam atau ilmu untuk melindungi diri.
Sidharta Tata sebelumnya menyutradarai sejumlah film, seperti Ali Topan (2023) dan Waktu Maghrib (2023). Kali ini dia bekerja sama dengan Agasyah Karim, Khalid Kashogi dan Bayu Kurnia Prasetya sebagai penulis naskah.
Penasaran seperti apa cerita selengkapnya? Sebelum nonton filmnya di bioskop, simak sinopsis Sakaratul Maut berikut ini.
Sinopsis Sakaratul Maut
Sakaratul Maut menceritakan tentang pasangan Wiryo yang cukup terpandang di Desa Umbul Krida. Namun kehidupan mereka yang tampak bahagia berubah drastis setelah mengalami kecelakaan maut.
Bu Wiryo tewas seketika, sementara sang suami dalam kondisi koma. Pak Wiryo diyakini sulit untuk meregang nyawa karena memiliki jin khodam atau pegangan gaib untuk melindungi diri.
Sementara Pak Wiryo menderita, anak-anaknya dari istri pertama dan kedua justru berebut warisan. Hanya Retno, anak bungsu dari pernikahan pertama Pak Wiryo, yang terlihat tulus merawatnya.
Di tengah konflik warisan yang semakin keruh, tetangga mereka kerap bergosip tentang khodam yang dimiliki Pak Wiryo. Ditambah lagi, rentetan teror terus menyerang anak-anak Pak Wiryo.
Baca Juga: Kini Akhirnya Go Public, Indah Permatasari Ungkap Alasan Rahasiakan Wajah sang Anak
Satu per satu anak Pak Wiryo diteror oleh jin mengerikan yang menghuni dalam tubuh ayah mereka. Berbagai tanda aneh mulai bermunculan di sekujur tubuh lelaki tersebut, membuat anak-anaknya semakin panik.
Pemain Sakaratul Maut
Sakaratul Maut dibintangi Indah Permatasari sebagai Retno. Sedangkan tokoh Pak Wiryo dipercayakan kepada aktor Jose Rizal Manua.
Jajaran pemeran lainnya termasuk Claresta Taufan Kusumarina sebagai Indah, Della Dartyan sebagai Wati, Aksara Dena sebagai Tarjo, serta Retno Soetarto sebagai istri Pak Wiryo.
Film ini juga menggandeng nama-nama seperti Maryam Supraba, Landung Simatupang, Nayla Sakhi, Rendra Bagus Pamungkas, Siti Fauziah, Muhammad Irfan Nurjihad dan banyak lagi.
Sakaratul Maut dijadwalkan tayang serentak di bioskop Tanah Air pada 1 Agustus 2024. Jangan sampai melewatkan film horor yang satu ini!
Berita Terkait
-
6 Film Horor Indonesia Tayang Agustus 2024, Ada Kang Mak From Pee Mak
-
Film Sakaratul Maut Angkat Cerita Khodam, Indah Permatasari Kebanjiran Curhat Pengalaman Serupa
-
Muncul di Trailer Film Sakaratul Maut, Indah Permatasari Ungkap Kisah di Balik Adegan Benturkan Kepala ke Pintu
-
Imbas Syuting Film Sakaratul Maut, Maryam Supraba Jadi Paranoid Dengar Suara Sayup-Sayup
-
Sempat Diremehkan Berakting, Indah Permatasari Balas Nyinyiran dengan Prestasi
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Dekat Seperti Pacaran, 'Dul' Jadi Panggilan Khusus Titi DJ ke Thomas Djorghi
-
Deretan Bintang Papan Atas Bertarung Sengit di IMAA 2025, Siapa Saja Nominatornya?
-
7 Film dan Series Zombie Netflix dari Asia Tenggara Selain Indonesia, Gak Kalah Seru!
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar