Suara.com - Glory Hillary bakal tampil sebagai wajah baru di film komedi Kaka Boss. Remaja perempuan tersebut debut film usai ditunjuk langsung oleh tim casting.
"Yang nemuin tuh namanya Kak Jojo, dia casting directornya. Dan kalau dari cerita-ceritanya, Kak Jojo sih memang lagi nyari cast (dari) Papua, cewek, dan remaja. Nah itu kan susah tuh, terus tahu-tahu nemu aja foto aku di Instagramnya mama, di explore," kata Glory Hillary kepada Suara.com saat ditemui di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan baru-baru ini.
Sosok Glory Hillary langsung menarik perhatian sang sutradara, Arie Kriting. Menurut Arie, Glory adalah orang yang tepat untuk memerankan karakter Angel yang dia tulis.
Angel sendiri merupakan anak perempuan tokoh Kaka Boss yang diperankan oleh Godfred Orindeod. Angel mempunyai peranan penting sebagai pemicu perubahan hidup seorang Kaka Boss.
"Abang Arie juga ada cerita, dari awal aku masuk katanya memang sudah lihat kayaknya Angel yang dia cari tuh yang ini nih. Jadi ternyata setelah casting kedua itu langsung di-call lagi," tutur Glory.
Hanya butuh dua kali pertemuan casting dan tanpa pengalaman apapun di dunia perfilman, Glory Hillary langsung dikontrak untuk bermain di film Kaka Boss. Anak remaja tersebut langsung bekerja satu proyek dengan para aktor ternama Tanah Air.
Glory Hillary tak menampik dirinya terkejut saat diumumkan diterima sebagai pemain. Namun dia juga mengaku sangat senang mendapat kesempatan besar ini.
"Dan jadi lumayan aku dari awal juga nggak ada ekspektasi apa-apa sih. Jadi kaget tapi senang, senang banget," imbuhnya.
Film Kaka Boss diperankan oleh Godfred Orindeod, Glory Hillary, Mamat Alkatiri, Abdur Arsyad, Putri Nere, Nowela Mikhelia, Ge Pamungkas, Ernest Prakasa, Elsa Japasal atau Eca Aura, Aurel Mayori Putri atau Yori Eks JKT48.
Baca Juga: Ingin Ubah Perspektif Lewat Film, Arie Kriting: Orang Timur Gak Cuma Miskin Doang
Film ini rencananya tayang di bioskop Indonesia mulai 29 Agustus 2024 mendatang.
Berita Terkait
-
Cerita Glory Hillary 'Ditemukan' Hingga Debut di Film Kaka Boss
-
Lihat Indah Permatasari Nangis, Aksi Naka Peluk Ibunya Sweet Banget
-
Arie Kriting Menangis Saat Pemutaran Film Kaka Boss, Ada Apa?
-
Indah Permatasari Rombak Gaya Rambut, Ekpresi Arie Kriting Jadi Sorotan
-
Arie Kriting Angkat Cerita Indonesia Timur Lewat Film Komedi Kaka Boss
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Tak Banyak Bicara, Mertua Once Mekel Ternyata Pernah Ngeband Bareng Ahmad Albar
-
Once Mekel Beberkan Kronologi Meninggalnya Ayah Mertua, Sempat Cuci Darah
-
Kakak Raisa Andriana Bagikan Kondisi Terkini Ibunya yang Sakit, Sematkan Pesan Pilu
-
Viral Yai Mim Ngaku Wali Allah dan Sebut Orang Jawa Keturunan Rasulullah
-
Dibantah Teman Sabrina Alatas, Raisa Pernah Ngode soal Pinterest dan Memasak
-
Kini Diduga Putus, Jefri Nichol dan Ameera Khan Dulu Punya Kebiasaan Teleponan Berhari-hari
-
Jadi Korban Hoaks, Eko Patrio Tetap Dihukum: Ini 5 Poin Kesalahan Fatalnya Menurut MKD
-
Mantan Istri Ardhito Pramono Bikin Konten Suami Gay, Langsung Klarifikasi Usai Viral
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain