Suara.com - Aaliyah Massaid blak-blakan mengatakan dirinya sempat mau putus dari Thariq Halilintar saat keduanya masih berpacaran.
Penyebab putus diungkap bukan karena masalah di kedua belah pihak, melainkan omongan warganet yang selalu mencampuri urusan asmara Aaliyah dan Thariq.
Selepas putus dari Fuji, anak mantan pasangan almarhum Adjie Massaid dan Reza Artamevia itu memang kerap menjadi sasaran kebencian warganet yang masih belum move on dari hubungan Thariq dan Fuji.
Dalam podcast yang dipandu Denny Sumargo, Aaliyah Massaid mengaku dirinya sempat ingin putus dari pria yang kini menjadi suaminya itu.
"Sebenarnya mau putus sih, lebih ke capek aja sih waktu itu," kata Aaliyah dilansir dari kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo pada Sabtu (24/8/2024).
Adik Zahwa Massaid itu lantas bertanya kepada dirinya sendiri, apakah ia akan menjalani hari-hari dengan hujatan dari warganet setelah menikah dengan adik dari Atta Halilintar itu.
"Iya kayak lebih ke 'is this gonna be my life?" ucap Aaliyah.
Sahabat kecil Al Ghazali itu bahkan meyakinkan dirinya berkali-kali apakah ia sanggup melewati segala ujian yang akan dihadapinya selama menjadi pasangan Thariq Halilintar.
Baca Juga: Cara Unik Aaliyah Massaid Tanggapi Peringatan Darurat Kala Aurel Hermansyah Bungkam
Namun saat itu Thariq terus meyakinkan kekasihnya itu agar tetap bertahan dalam hubungan yang sudah mereka bina selama ini.
"Sempat kayak iya enggak ya, tapi dari dianya pun meyakinkan. Kayak, 'jangan pergi'," ujar Aaliyah lagi.
Perempuan kelahiran 8 Maret 2002 itu mengungkapkan jika ia sebenarnya sayang dengan kekasihnya itu, namun terkadang ia tak sanggup mendengarkan segala omongan buruk warganet kepadanya.
"Karena sebenernya memang sayang, cuma sayangnya kan kita berpikir kayak gini nih, 'gue sayang sama lo, lo sayang sama gue, tapi ke depannya kita what’s the train nih, tol apa aja yang kita lalui bersama," imbuh Aaliyah.
Saat berpikir akan putus, Aaliyah lalu mempertimbangkan lagi matang-matang keputusannya itu. Terlebih hubungannya dengan anggota Gen Halilintar itu sudah mendapatkan restu dari ibu dan kerabat terdekatnya.
"Tapi ngelihat dari ibu, juga pasti kan restu orangtua nomor satu, feeling orangtua nomor satu," tutur Aaliyah.
Berita Terkait
-
Cara Unik Aaliyah Massaid Tanggapi Peringatan Darurat Kala Aurel Hermansyah Bungkam
-
Kejantanan Thariq Halilintar Diragukan Publik, Rachel Vennya Beri Klarifikasi
-
Jejak Digital Lirikan Maut Thariq Halilintar ke Aaliyah Massaid usai Putusin Fuji, El Rumi Saksinya
-
Bak Bumi dan Langit, Aaliyah Massaid Lebih Ngegas dari Azizah Salsha Respons Isu Miring
-
Aaliyah Massaid dan Geni Faruk Lewat, Intip Kedekatan Putri DA dengan Ibu Mertua
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau
-
7 Rekomendasi Film Hollywood November 2025, DariPredator: BadlandshinggaZootopia 2
-
Ariel NOAH Jadi Dilan Dewasa di Film Terbaru, Pidi Baiq: Sejuta Persen Setuju