Suara.com - Sutradara Hanung Bramantyo terbilang jarang mengambil proyek OTT (Over The Top), penyedia layanana streaming, entah itu untuk web series atau film. Ternyata, ada alasannya.
Menurut Hanung Bramantyo, proyek OTT biasanya memakai pemain yang populer, terutama punya banyak follower.
"Saya orang yang paling keras menentang permintaan OTT," kata Hanung Bramantyo kepada Suara.com di Kemang, Jakarta Selatan baru-baru ini.
"Mereka mintanya bintang, yang punya followers bagus, ini viral dan segala macam. Saya nolak duluan," imbuhnya menegaskan.
Hanung Bramantyo mengatakan, ada segelintir orang yang dianggap tidak profesional dalam melakoni pekerjaan, dalam hal ini berakting.
"Karena apa? Rata-rata hidup mereka itu mudah. Karena kecantikan, tinggal klik, di-shoot mukanya, ngomong blablabla, dapat duit," ucap sineas 48 tahun ini.
Hanung Bramantyo membandingkan dengan para pemain film. Di mana mereka harus bersusah payah menjiwai sebuah peran, baru bisa mendapatkan gaji.
"Nggak cuma sekadar pencet handphone, lalu dapat uang, followers, no. Akting itu membutuhkan totalitas," terang Hanung Bramantyo.
Baca Juga: Hanung Bramantyo Puji Habis-habisan Keanu Agl: Influencer Gak Banyak Gaya
Tak hanya dari sekadar kemudahan mendapat popularitas. Hanung Bramantyo juga menyoroti soal gaji.
"Gaji di dalam film itu memang tidak sebesar ketika dia bermain dengan konten," kata Hanung.
"Makanya saya kadang menolak kerjasama, karena orientasinya beda," imbuhnya.
Kata Hanung, jika para pesohor itu main film untuk mendapatkan gaji, maka dirinya sebagai pengabdian atas karya.
"Pengabdian saya kepada film Indonesia, film nasional," ucapnya mengakhiri.
Berita Terkait
- 
            
              Komentar Hanung Bramantyo soal Kepsek Tampar Murid Bikin Anaknya Balik Bertanya
 - 
            
              Terungkap Alasan Zaskia Adya Mecca Tak Unggah Foto TNI yang Pukul Karyawannya
 - 
            
              Kondisi Terkini Kala dan Faisal, Zaskia Adya Mecca Kawal Terus Insiden dengan Oknum TNI
 - 
            
              Kawal Kasus Oknum TNI Pukul Karyawan, Zaskia Mecca dan Hanung Batal Kunjungi Mesjid Al Aqsa
 - 
            
              Ipar Adalah Maut Tayang Jadi Series, MDTV Gandeng Netflix
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              4 Artis Pilih Cerai Diam-diam Demi Jaga Anak dan Keluarga, Terbaru Raisa Andriana
 - 
            
              Kabar Duka, Mertua Once Mekel Musisi Senior Totok Sardjan Meninggal Dunia
 - 
            
              Ditanya Siapa Ayahnya, Anak Sarwendah Langsung Tegas Tunjuk Giorgio Antonio
 - 
            
              4 Borok Hamish Daud dari Masa ke Masa, Kini Digugat Cerai Raisa dan Dituding Selingkuh
 - 
            
              Divonis Stroke, Kak Seto Ngeyel Disuruh Dokter Istirahat 2 Bulan: Nggak Nendang Rasanya!
 - 
            
              Sarwendah Berkaca-kaca, Thania Gambar Keluarga Utuh dan Beri Panggilan Gio 'Daddy'
 - 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta