Suara.com - Interaksi antara musisi Ahmad Dhani dan putra keduanya, El Rumi belakangan viral di media sosial. Belum lama ini, beredar sebuah momen di mana Ahmad Dhani memimpin doa sebelum konser Dewa 19.
Dalam doanya, Ahmad Dhani menyempatkan diri untuk mendoakan agar akhlak anak-anaknya, terutama El, diperbaiki. Ya, putra kedua Ahmad Dhani dan Maia Estianty tersebut memang suka bertingkah jahil dan kocak.
Namun, El sebenarnya memiliki kepribadian yang positif. Terlepas dari kelakukannya yang suka iseng sejak kecil, El baru-baru ini justru memperlihatkan bahwa dirinya merupakan sosok penyayang dan perhatian. Terutama pada sang pacar, Syifa Hadju.
Adapun hal itu terlihat dalam sebuah momen makan malam bersama keluarga, El tampak perhatian pada Syifa. Di mana, El memastikan jika piring Syifa panas atau tidak agar tangan mantan kekasih Rizky Nazar tersebut tidak kepanasan. Selain itu, terdapat pula momen romantis saat El sangat telaten memisahkan caviar dari makanan Syifa.
Selain itu, momen keromantisan El yang lain juga sempat dibocorkan oleh istri Ali Syakieb, Margin. Margin mengungkap bahwa El Rumi merupakan seorang gentleman karena rela suwirkan daging ayam untuk Syifa Hadju saat mereka tengah makan bareng.
“He’s such a gentleman. Cipa bener-bener dijadiin ratu banget, Daging ayam aja dia suwir-in buat Cipa,” ungkap Margin dalam sebuah tangkapan layar yang sempat beredar luas beberapa waktu lalu.
Sontak saja, keromantisan El Rumi pada Syifa Hadju ini membuat warganet ikutan klepek-klepek. Banyak dari mereka yang menyebut Syifa Hadju beruntung lantaran mendapatkan princess treatment dari El Rumi.
“Moga sampai nikah ya,” tulis warganet.
Baca Juga: Beda dari Kakak Fuji, Al Ghazali dan El Rumi Tak Minta Pelangkah Walau Dul Jaelani Nikah Duluan
“Semoga langgeng ya Cipa,” komentar warganet.
“El ini tipe penyayang dan peduli. Terlihat sekali,” puji warganet.
“Syifa beruntung banget. El seromantis dan perhatian itu,” imbuh warganet.
“El ini emang keliatan cowok penyayang dan positive vibes,” komentar warganet lain.
Sebagai tambahan informasi, pasangan artis El Rumi dan Syifa Hadju memang semakin terang-terangan go public perihal hubungan asmara mereka. Adapun hal itu dibuktikan dengan unggahan Syifa di feed Instagram pada Minggu, 1 September 2024.
Untuk pertama kalinya, Syifa mengunggah foto kebersamaannya dengan El. Adapun dalam foto itu, Syifa dan El tampak kompak mengenakan baju putih dan tersenyum ke arah kamera.
Berita Terkait
-
Demi Syifa Hadju, Maia Estianty Bakal Ikut ke London untuk Liburan Bareng Meski Sudah Bosan
-
Belum Resmi Jadi Mantu, Syifa Hadju Bikin Ibunda El Rumi Mengalah: The Real Diratukan
-
Beda Perlakuan Rizky Nazar dan El Rumi Saat Ajak Syifa Hadju ke Acara Keluarga Jadi Gunjingan
-
Syifa Hadju Baru Pacaran dengan El Rumi Sudah Diajak Liburan ke Luar Negeri, Para Mantan Kena Sindir
-
Meski Bosan, Maia Estianty Bela-Belain Liburan ke London Lagi Demi Syifa Hadju
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika