Suara.com - Desainer Ivan Gunawan menuai pro dan kontra usai memotong rambut salah satu peserta Kontes Dangdut Indonesia (KDI), Ririn, di atas panggung.
Igun, demikian sapaan akrab Ivan Gunawan, menganggap rambut bagian bawah Ririn yang diwarnai pirang rusak sehingga perlu dipotong.
"Jadi, di sini rambutnya ujungnya sudah kurang sehat. Jadi saya mau potong. Saya mau potong. Saya mau buat yang namanya potongan butterfly cut," ucap Ivan Gunawan sambil memegang rambut Ririn.
Keinginan Ivan Gunawan sempat diprotes Vega Darwanti selaku host.
"Hei, jangan main potong-poting aja dong. Tanya dulu orangnya," ucap Vega, dikutip dari unggahan TikTok @officialmnctv, Jumat (1/11/2024).
Ivan Gunawan melanjutkan, "Jadi saya ingin melakukan satu kali potongan, langsung terlihat hasilnya."
Sebelum rambutnya dipotong, Ririn sempat meminta izin kepada suaminya yang saat itu menonton di studio.
"Izin ya, aku boleh potong rambut sama master?" tanya Ririn kepada sang suami.
Setelah diberi izin, Ivan Gunawan langsung memotong rambut Ririn. Kemudian, ia merapikannya supaya terlihat bergelombang. Ia juga merapikan poni Ririn.
Baca Juga: Tak Cuma Fashionable, Ivan Gunawan Ajak Perempuan Aktif dan Sehat
Selesai rambutnya dipermak, Ririn menunjukkan penampilan barunya di depan sang suami. Tanpa berkata-kata, sang suami hanya tersenyum serta bertepuk tangan.
Namun, hasil makeover Ivan Gunawan terhadap Ririn justru menuai kritik.
"Cantikan sebelum dipotong. Nangis banget sih kalo aku jadi mbaknya,
ujar seorang warganet.
"Mungkin butterfly-nya terbang, makanya nggak kelihatan potongan butterfly-nya," imbuh warganet lain.
"Baru kali ini lihat gunting rambut asal-asalan gitu, guntingnya juga nggak tajam," ujar warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Wajah Masa Kecil Ivan Gunawan Bikin Salfok, Mirip El Barack Anak Jessica Iskandar
-
Tak Unggah Foto, 2 Istri Haji Alwi Ruslan Dituding Tidak Bangga Putri Isnari Tampil di Arab
-
7 Momen Bunda Corla Tinjau Pembangunan Rumah Pemberian Ivan Gunawan
-
Ivan Gunawan Kasih Rumah Mewah ke Bunda Corla, Ada Pemandangan ke Danau
-
Diboyong Haji Alwi ke Nikahan Nia LIDA, 3 Ibu Mertua Putri Isnari Akur Pamer Emas
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika