Suara.com - Brandon Salim menceritakan pengalamannya yang pernah dikuntit seorang penggemar. Kejadian itu dialami Brandon saat tengah syuting film Yowis Ben di Malang, Jawa Timur.
Diceritakan Brandon, awalnya fans perempuan tersebut berhari-hari mengamatinya dari jauh, namun tak berani mendekat.
"Di Malang semua cast dan kru itu tinggal di satu hotel berbarengan. Nah karena berbarengan akhirnya banyak fans dari cast-cast itu berdatangan," kata Brandon Salim kepada Suara.com saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/11/2024).
"Satu, dua hari, pada datang, minta foto. Tapi ada satu fans aku yang datang terus tapi nggak berani dekatin," ucapnya menyambung.
Lucunya, fans berat Brandon Salim tersebut baru berani menghampiri sang idola saat hari terakhir syuting. Saat datang, fans tersebut langsung menangis di hadapan sang aktor.
"Aku nggak tahu ini stalking atau nggak, cuma ini cerita lucu. Fans itu baru datang dan nyamperin aku pas hari terakhir (syuting)," ungkap Brandon.
"Terus dia nangis. Aku bilang, 'kenapa, kok kamu nangis? Jangan nangis dong'. Terus dia bilang, 'ini terakhir kali aku bisa ketemu Kak Brandon. Habis ini aku nggak bisa ketemu Kak Brandon lagi'," tambahnya.
Meski sempat panik, namun ternyata malah kisah lucu yang disampaikan fans tersebut pada Brandon.
"Aku bilang 'memang kenapa?' (jawab fans) 'ya habis ini aku mau nikah. Habis nikah suami aku nggak boleh izinin aku ketemu Kak Brandon lagi'," terangnya.
"Terus aku jawab 'oh ya sudah, nggak apa-apa dong. Malah bagus kalau misalnya ada rekues dari suami kamu terus kamu turutin, ya bagus dong'," kata Brandon lagi.
Meskipun sudah termasuk stalking, namun bintang Mata Dewa tersebut malah terkesan dengan pertemuannya dengan penggemar itu.
"Tapi itu cerita yang lucu karena selama kita syuting dia nggak terlalu berani nyamperin aku. Terus pas hari terakhir tiba-tiba nangis, kan aku kaget gitu ya. So I think that's a really beautiful stalking story (aku pikir itu cerita penguntitan yang sangat indah)," imbuh Brandon Salim.
Berita Terkait
-
Bikin Orang Iri, Brandon Salim Curhat Momen Lucu saat Lamar Sang Kekasih
-
Profil Dhika Himawan, Tunangan Brandon Salim yang Punya Jabatan Mentereng di Bali United
-
Brandon Salim Lamar Kekasih di Tokyo, Kisahnya Bikin Ngakak
-
Profil dan Perjalanan Karir Brandon Salim
-
Berteman di Online, Brandon Salim Bocorkan Sifat Asli Brooklyn Beckham
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Sinopsis Sampai Titik Terakhirmu: Perjuangan Cinta Sehidup Semati Albi dan Shella
-
Getaran Batin Acha Septriasa Saat Ucap Syahadat di Film 'Air Mata Mualaf'
-
Pertentangan Batin Acha Septriasa, Antara Karier di Indonesia atau Kebahagiaan Anak di Australia
-
Sinopsis Film Penerbangan Terakhir: Cinta, Godaan, dan Gairah di Balik Kokpit
-
Sinopsis Drama Korea Dynamite Kiss, Tayang Perdana 12 November
-
Asal-usul Lagu Hampa, Momen Pilu Ari Lasso Kehilangan Anak dalam Kandungan
-
Sinopsis Wicked: For Good, Akhir Epik Persahabatan Elphaba dan Glinda di Negeri Oz
-
Hellboy (2004) Tayang Malam Ini di Trans TV, Simak Fakta Menariknya yang Jarang Orang Tahu
-
Aqeela Calista Sekolah Di Mana? Sukses Borong 4 Piala SCTV Awards 2025!
-
Transformasi Marion Jola: dari Malas Olahraga hingga Jadi Inspirasi Body Goals, Ini Rahasianya