Suara.com - Penampilan Nagita Slavina menuai kritik saat bersama sang suami, Raffi Ahmad mendampingi Menteri BUMN Erick Thohir dalam kunjungan kerja memantau sebuah gebrakan baru Bandara Soekarno Hatta.
"Mendampingi Menteri @kementerianbumn Bapak @erickthohir melihat transformasi yang dilakukan @injourney sebagai holding pariwisata milik negara. Transformasi ini adalah upaya dari BUMN agar bisa mengikuti perkembangan zaman dan yang terpenting adalah untuk bisa memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," tulis akun Raffi dan Nagita sebagai caption pada Jumat (20/12/2024).
Raffi dan Nagita menunjukkan beberapa potret dalam momen mendampingi Menteri Erick Thohir kunjungan kerja dengan turun ke lapangan langsung.
Sayangnya, baju yang dikenakan Nagita Slavina dinilai kurang pantas mengingat itu adalah kunjungan kerja menteri. Ini karena perempuan yang akrab disapa Gigi ini mengenakan baju seperti sedang jalan-jalan.
Perempuan 36 tahun ini mengenakan kaos oblong putih ketat dipadukan dengan overall jumpsuit jeans. Untuk alasnya, Gigi juga memilih sandal santai berwarna putih yang senada dengan kaosnya. OOTD itu dipermanis dengan tas pink yang membuat kesan Gigi sedang jalan-jalan santai atau sekadar ingin nongkrong.
Sementara itu, Raffi Ahmad selalu mengenakan baju casual semi formal yakni kemeja batik panjang, celana kain dan sneakers.
Menurut beberapa netizen, pakaian Gigi kali ini kurang cocok karena dirinya sedang menemani suami untuk mendampingi sekalas menteri. Namun malah menggunakan baju santai.
"Maaf banget Mbak Nagita, kenapa bajunya begitu ya. Kurang elok buat mendampingi sekelas menteri," komentar netizen.
Baca Juga: Bertemu Erick Thohir, AFC Akhirnya Manut Laga Lawan Bahrain Tetap di Indonesia
"Sejutu bajunya nggak sesuai banget," timpal yang lain.
Namun netizen yang sudah julid dengan OOTD Nagita Slavina itu langsung diserang penggemar Gigi. Mereka membela ibu dua anak ini sudah memakai pakaian sopan.
"Kenapa pada mempersalahkan outfit mama gigi. Justru itu merepresentasikan outfit para wisatawan sehingga bisa berbaur," bela netizen.
"Dia pakai baju sopan casual aja masih salah ya, dinyinyirin," kata netizen lain.
Beberapa mengungkapkan kemungkinan-kemungkinan mengapa Gigi pakai baju seperti itu.
"Itu Mbak Gigi tadi ada kegiatan di sekolah anaknya, Rayyanza makanya baju santai mungkin tiba-tiba diajak Raffi jadi nggak sempat ganti baju," komentar netizen.
Berita Terkait
-
Gelar Honoris Causa Diragukan, Cara Raffi Ahmad Utusan Khusus Presiden Pimpin Rapat Jadi Omongan
-
Menyala Ibu Pejabat! Nagita Slavina Pakai Daster Rp11 Juta buat Jenguk Istri Juragan 99
-
Satu Circle, Begini Ekspresi Nagita Slavina saat Dibilang Mirip Keanu Angelo
-
Dikira Hamil Saat Jenguk Shandy Purnamasari, Harga 'Daster' Nagita Slavina Bikin Kaget
-
PPN Mencekik, Selvi Ananda Malah Tampil Menter Pakai Gelang Ratusan Juta Saat Bareng Nagita Slavina
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS