Suara.com - Waktu pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise akhirnya terkuak. Bukan dari orang lain, informasi ini dibocorkan sendiri oleh ayah Al, Ahmad Dhani.
"Bulan Juni di Indonesia, tapi tanggalnya masih rahasia," kata Ahmad Dhani ditemui di Senayan, Jakarta Pusat pada Senin (30/12/2024).
Lebih lanjut kata Ahmad Dhani, bakal ada perayaan di pernikahan Al dan Alyssa. Pertama, hanya dihadiri 300 tamu dan kedua lebih besar.
"Awalnya dia kan cuma mau undang 300 orang. Saya bilang 'mana mungkin 300 orang'. Anggota DPR aja ada 500, belum menteri, belum artis dan yang main band. Makanya harus dibuat dua hari," ujar Ahmad Dhani.
Lebih detail lagi, Ahmad Dhani memberikan bocoran acara tersebut bakal disiarkan di televisi. "Rencananya disiarkan di RCTI," ucap pentolan Dewa 19 tersebut.
Meski sudah membocorkan bulan pernikahan, Ahmad Dhani tidak tahu konsep apa yang akan digunakan anak sulungnya nanti, apakah akan bernuansa tradisional atau ide lain.
"Belum, belum ada. Belum tau konsepnya seperti apa. Kita sedang mempersiapkan EO dan semuanya lah," ujar suami Mulan Jameela ini.
Sementara itu soal wejangan, Al Ghazali bisa berkaca pada Ahmad Dhani. Musisi 52 tahun itu mengatakan, pernikahannya bisa menjadi contoh.
"Ya nasehatinya kan mereka sudah lihat pernikahan saya. Jadi, Al bisa mempelajari kegagalan pernikahan ayahnya," ucap Ahmad Dhani.
Baca Juga: Undur Konser Dewa 19 ke September 2025, Ahmad Dhani Buka Peluang Gaet Once Mekel
Jelang pernikahannya, Al Ghazali dan Alyssa Daguise pun makin lengket. Termasuk saat artis keturunan Prancis tersebut masak bolu yang dinilai calon mertuanya, Maia Estianty.
"Cocok jadi istrinya Al Ghazali," ucap Maia Estianty memuji dalam video yang hadir di YouTube.
Tapi tampaknya, membuat kue bolu tidak cukup buat Al Ghazali. Ia berharap Alyssa Daguise bisa membuat sambal.
"Yang belum bisa, nyambel," kata Al Ghazali meledek.
Berita Terkait
-
5 Potret Rumah Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Mewah dengan Konsep Open Space
-
Maia Estianty Kaget Lihat Foto Ahmad Dhani di Acara Ivan Gunawan
-
Baru Terungkap! Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani Lakukan Hompimpa Buat Tentukan Urutan Nikah
-
Reaksi Maia Estianty Saat Ivan Gunawan Pajang Foto Ahmad Dhani di Depannya: Aduh
-
Watak Asli Ahmad Dhani Dibongkar Ari Lasso: Jangan Ditantang!
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Segera Disidang, Bos Mecimapro Tersangka Penggelapan Dana Konser TWICE Minta Maaf
-
Bos Mecimapro Akhirnya Respons Laporan Dugaan Penggelapan Dana Konser Twice
-
Penggemar Wajib Tahu! Ini Rundown Lengkap Konser The Boyz di ICE BSD Besok
-
Mohon Doa, Fahmi Bo Siap Jalani Operasi Batu Empedu pada Sore Ini
-
Kronologi Rara Pawang Hujan Diusir Security BLACKPINK: Tak Punya ID, Outfitnya Mentereng
-
7 Fakta Mencekam Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Terjadi 2 Kali saat Salat Jumat
-
Lisa Mariana Resmi Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Video Syur
-
Bagus! Maher Zain Sapa Media dengan Bahasa Indonesia Jelang Konser di Jakarta
-
Raffi Ahmad Beli Tas Hermes Ivan Gunawan Seharga Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Jepang
-
Terungkap! Ini 5 Fakta Motif Kebakaran Pesantren di Aceh