Suara.com - Syahrini hingga kini masih menyembunyikan wajah anak pertamanya dengan Reino Barack yang akrab disapa Princess R. Meski begitu, perempuan yang disapa Inces itu tetap membagikan momen bersama sang anak ke media sosial.
Terbaru, Syahrini menunjukkan video sedang mengajak ngobrol Princess R yang baru berusia lima bulan. Momen itu ketika mereka sedang dinner saat pulang kampung ke Jepang.
Tak banyak kata yang diucapkan tetapi sudah bisa mengucap 'mamama'. Dalam postingan itu, Syahrini pun senang karena anaknya sudah semakin pintar.
"Temenin Mami Dinner mulai mau bicara mamamama," tulis Syahrini di Instagram Story-nya yang kemudian diunggah ulang akun-akun gosip di Indonesia.
Meski Syahrini sudah vakum dari dunia hiburan dan memilih menjadi ibu rumah tangga setelah menikah, warganet tetap penasaran dengan kehidupan perempuan 44 tahun ini. Apalagi dia kerap pamer kehidupannya yang dinilai sangat sempurna.
Bagaimana tidak, dia hidup nyaman dengan semua fasilitas yang diberikan sang suami. Syahrini juga masih bisa membeli barang-barang branded meski sudah tak bekerja. Dia benar-benar diperlakukan layaknya tian putri oleh Reino.
Warganet pun menilai wajar jika putrinya kini juga akan memiliki kehidupan yang tentram dengan segala fasilitas mewah dari keluarganya.
Makanya beberapa menyebut Princess R tidak akan pernah menangis. Suaranya dalam video yang dibagikan Syahrini pun terdengar merdu meski hanya ocehan bayi.
Baca Juga: Dipakai Syahrini dan Nagita Slavina, Ini Satu Kekurangan Skincare Termahal di Dunia
Warganet menilai kalau bayi yang belum diketahui namanya hingga sekarang ini akan mewarisi suara merdu dan manja dari sang mama.
"Suaranya masih kecil aja sudah merdu," komentar warganet. "Baby konglo suaranya saja lembut sekali," kata warganet lain.
"Emang beda ya suara bayi konglo," ujar warganet lain. "Suaranya next Syahrini ini mah," kata yang lain menimpali.
Tambahan informasi, Syahrini melahirkan anak pertamanya pada 1 Agustus 2024 tepat di hari ulang tahunnya yang ke-44 tahun. Jadi Syahrini baru hamil anak pertama di usia 43 tahun.
Dulu banyak yang menduga kalau Syahrini tak akan bisa hamil karena menikah di usia tua. Bertahun-tahun Syahrini dan Reino tak kunjung dikaruniai momongan.
Namun buah kesabaran mereka sangat manis, kini mereka dianugerahi putri cantik. Meski belum pernah ditunjukkan ke publik, netizen menyakini anak blasteran Sunda - Jepang ini sangat cantik.
Berita Terkait
-
Dipakai Syahrini dan Nagita Slavina, Ini Satu Kekurangan Skincare Termahal di Dunia
-
Kembali Pamer Gaya Hidup Mewah, Satu Buah Skincare Syahrini Sentuh Puluhan Juta
-
Beda Cara Makan Maxime Bouttier dan Reino Barack, Ada Yang Dipuji Bak Bangsawan
-
9 Potret Syahrini dan Reino Barack Ajak Baby R ke Jepang, Akhirnya Pulang Kampung!
-
Tajir Melintir dari Lahir, Momen Reino Barack Makan Seblak Pakai Sumpit Digunjing
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika