Suara.com - Ibu tiri Teuku Rassya, Nourah Sheivirah, menambah panjang daftar publik figur yang memiliki riwayat memprotes penyalahgunaan pengeras suara di masjid.
Jauh sebelum Nourah Sheivirah, beberapa publik figur yang keberatan dengan volume suara toa masjid adalah Zaskia Adya Mecca dan Jusuf Hamka.
Dikutip pada Jumat (31/1/2025), berikut adalah daftar publik figur yang memprotes penyalahgunaan pengeras suara di masjid.
1. Nourah Sheivirah
Pada Kamis (30/1/2025) kemarin, Nourah Sheivirah, menggemparkan sosial media gara-gara mempersoalkan suara toa masjid. Dia mengaku, merasa tidak nyaman dengan penyalahgunaan pengeras suara masjid.
"Itu TOA bener-bener arah ke rumah banget! Meski ngadu ke mana lagi sih? Kita omongin baik-baik tetap gak digubris! Kalau ada tamu ke rumah, kita bener-bener gak bisa ngobrol. Ini udah di fase ganggu banget!" ucap Nourah Sheivirah dalam akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Nourah Sheivirah meladeni warganet yang pasang badan membela pengurus masjid. Netizen itu menilai, istri Teuku Rafly tidak seharusnya terganggu dengan lantunan adzan maupun ayat suci Alquran.
"Emang yang selawat dan ibadah cuma orang di mushola atau masjid aja? Kita di rumah mau ibadah aja susah khusuk saking nyaringnya! Kalau solat jamaah di rumah suara imam di rumah main gede-gede sama suara TOA! Kalau lagi baca Quran apa bisa fokus? Kalau lagi baca ratib suka lua-lupa karena keberisikan," ujar Nourah.
2. Zaskia Adya Mecca
Baca Juga: Hanung Bramantyo Kaget Putrinya Dipantau Pencari Bakat Sepakbola dari Eropa
Pada April 2021, Zaskia Adya Mecca juga sempat memprotes penyalahgunaan pengeras suara di rumah ibadah. Dia menilai, pengurus masjid tidak seharusnya berteriak-teriak membangunkan orang sahur.
"Cuma mau nanya ini bangunin model gini lagi hits katanya? Terus etis gak sih pakai toa masjid bangunin model gini? Apalagi kita tinggal di Indonesia yang agamanya pun beragam. Apa iya dengan begini jadi tidak mengganggu yang lain tidak menjalankan sahur?" kata Zaskia dalam akun Instagram pribadinya.
Akibat curahan hati tersebut, Zaskia Adya Mecca sempat diterpa komentar tidak sedap. Melihat hal itu, Hanung Bramantyo spontan pasang badan membela istrinya. Dia berdalih jika keluarganya tidak anti Islam.
"Orang-orang kok ya pada salah sangka. Dikiranya saya dan istri anti toa. Baca berita yang benar kenape? Zaskia protes kepada orang-orang yang menggunakan toa dengan cara yang tidak ramah. Teriak-teriak dengan dalih bangunin orang sahur, memangnya semua orang puasa?" tutur Hanung.
3. Jusuf Hamka
Nama Jusuf Hamka menjadi penutup daftar publik figur yang memprotes penyalahgunaan toa masjid. Protes ini dia utarakan pada Maret 2022 ketika menjadi bintang tamu podcast Helmy Yahya.
Berita Terkait
-
Alasan Zaskia Adya Mecca Belum Izinkan Anak Perempuan Latihan Bola di Klub Eropa
-
Cara Zaskia Adya Mecca Tanamkan Cinta Membaca kepada Anak-Anak Sejak Dini
-
Putrinya Dipantau Pencari Bakat Sepak Bola Eropa, Begini Respons Hanung
-
Takut Tak Dapat Pendidikan Agama, Zaskia Adya Mecca Berat Lepas Putrinya Main Bola di Eropa
-
Hanung Bramantyo Kaget Putrinya Dipantau Pencari Bakat Sepakbola dari Eropa
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Batal Cerai dengan Suami, Clara Shinta Kini Digugat Mantan
-
Vadel Badjideh Bakal Kasasi? Hukuman Bisa Berkurang atau Bertambah Lagi
-
Eyeshadow Produk Pinkflash Terbukti Berbahaya, Korban Bagikan Penampakan Mengerikan
-
Sambil Tahan Tangis, Nessie Judge Minta Maaf Lagi: Sebelumnya Saya Kurang Sensitif
-
Telak, Logika Hakim Patahkan Dalil Vadel Badjideh Minta Dihukum Ringan di Kasus Aborsi
-
LM Aborsi 2 Kali, Pertimbangan Hakim Perberat Hukuman Vadel Badjideh Jadi 12 Tahun
-
Sabrina Alatas Akui Bandel hingga Keluar Sekolah, Punya Cita-Cita Seperti Hamish Daud
-
Bocoran Maher Zain: Ada 'Rahasia' di Konsernya, Khusus untuk Indonesia!
-
Insomnia Thomas Djorghi Jadi Inspirasi Unik di Balik Judul Lagu 'Bertemu 5000 Detik' dengan Titi DJ
-
Film The First Ride: Komedi Chaos, Persahabatan Hangat, dan Twist Emosional yang Tak Disangka