Suara.com - Aktor asal Korea Selatan, Kim Soo Hyun tengah mencuri atensi lantaran dituduh pacari Kim Sae Ron, saat sang artis masih di bawah umur.
Menanggapi itu, Gold Medalist selaku pihak agensi buka suara.
Melansir dari Soompi pada Jumat (14/3/2025), Gold Medalist membenarkan Kim Soo Hyun pernah pacaran dengan Kim Sae Ron.
Hanya saja, dia membantah kalau hubungan itu terjalin kala Kim Sae Ron masih di bawah umur. Tepatnya umur 15 tahun seperti yang dituduhkan.
Menurut agensi, Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron resmi pacaran pada 2019.
"Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron menjalin hubungan sejak musim panas tahun 2019, setelah Kim Sae Ron menjadi orang dewasa yang sah," kata Gold Medalist.
Lalu hubungan itu kandas menjelang akhir 2020.
"Hingga musim gugur tahun 2020," tuturnya.
Pihak agensi sekali lagi memastikan bahwa tudingan pedofil terhadap bintang Queen of Tears itu tidak dibenarkan.
Baca Juga: Pesan Diduga dari Mendiang Kim Sae-ron Bocor, Minta Tolong ke Kim Soo-hyun
"Tidak benar bahwa Kim Soo Hyun berpacaran dengan Kim Sae Ron saat ia masih di bawah umur," jelas Gold Medalist.
Terkait foto mesra Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron yang viral, dia menyebut diambil pada 2020.
"Foto-foto yang dibagikan oleh Kim Sae Ron di Instagram Stories miliknya pada tanggal 24 Maret 2024 dan yang ditayangkan dalam siaran HoverLab pada tanggal 11 Maret 2025 menggambarkan momen-momen pribadi keduanya selama hubungan mereka di musim dingin tahun 2020," ungkapnya.
Sebagai bukti, Gold Medalist menyebut bahwa busana yang dipakai Kim Sae Ron merupakan pakaian yang baru diluncurkan pada Juni 2019.
"Pakaian yang dikenakan oleh Kim Sae Ron dalam foto-foto tersebut dirilis oleh sebuah merek pada bulan Juni 2019," bebernya.
"Sehingga klaim HoverLab bahwa foto-foto tersebut diambil pada tahun 2016, saat Kim Sae Ron masih di bawah umur, menjadi tidak mungkin," tambahnya.
Berita Terkait
-
Daftar Artis di Bawah Naungan Gold Medalist, Agensi yang Diduga Terlibat atas Kematian Kim Sae Ron
-
4 Drakor Hits yang Dibintangi Kim Soo Hyun, Kini Dituding Jadi Penyebab Kematian Kim Sae Ron
-
7 Aktris Lawan Main Kim Soo Hyun, Sulli hingga Terbaru Jo Bo Ah
-
Harta Kekayaan Kim Soo Hyun Disorot! Jadi Kontroversi Saat Tagih Utang ke Mendiang Kim Sae Ron Senilai Rp7,9 Miliar
-
Kronologi Tuduhan Bibi Kim Sae Ron ke Kim Soo Hyun, Pacaran Saat Mendiang Umur 15 Tahun
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD