Suara.com - Ayu Aulia kembali membahas soal pengakuan Lisa Mariana soal dirinya punya anak dari pejabat Ridwan Kamil.
Dalam konferensi pers yang digelar di kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada Minggu (13/4/2025), Ayu Aulia membeberkan sejumlah bukti untuk menguatkan ucapannya.
Bukti yang dikuak secara langsung oleh perempuan berusia 32 tahun tersebut berupa tangkapan layar isi percakapan yang diduga dikirimkan Lisa Mariana pada Ridwan Kamil.
Salah satu yang ditunjukkan oleh Ayu Aulia adalah pada saat Lisa Mariana mengaku tengah hamil empat bulan pada Agustus 2024. Padahal model majalah dewasa tersebut pertama kali bertemu Ridwan Kamil pada Juni 2024.
"Di sini juga ada percakapan bahwasannya LM melakukan komunikasi dengan Bapak RK di 29 Mei 2021," kata Ayu Aulia seraya menunjukkan bukti
"Oke, di tanggal 29 Agustus 2021, LM ini mencet telegram kepada Bapak RK, dia bilang sudah (hamil) empat bulan. Artinya, hamilnya adalah April, sementara beliau bilang pertemunya itu bulan Juni. Beliau diduga berbohong pada saat bulan bertemu," ucap Ayu Aulia menyambung.
Ayu Aulia juga mengklaim memiliki deretan bukti bahwa kehamilan Lisa Mariana normal dan dia tidak melahirkan bayi prematur.
Lebih lanjut, mantan kekasih Zikri Daulay tersebut juga sudah melakukan investigasi dan menemukan sosok yang diduga ayah kandung anak Lisa Mariana yang bernama Celine Azzura.
Lelaki tersebut yang awalnya mengklaim dirinya ayah kandung bocah tiga tahun itu dalam sebuah komentar.
Baca Juga: Denise Chariesta Sentil Lisa Mariana yang Ngemis Nafkah Ridwan Kamil: Harus Punya Harga Diri
"Beberapa waktu setelah LM menyatakan RK memiliki anak dari hubungan dengan dirinya, komentar muncul dalam salah satu postingan akun Instagram yang mempertanyakan anak tersebut," tutur Ayu.
"Kata Rosalino (nama lelaki tersebut, disamarkan) 'katanya Celine anak gue, Ca, mana yang benar?' Ca itu adalah LM," tambahnya.
Kata Ayu, Lisa sempat menyuruh Rosalino menghapus komentar tersebut, namun tidak dilakukan.
Ayu Aulia lalu mengubungi lelaki tersebut dan mendapatkan sejumlah bukti lainnya berupa perhatian Rosalino terhadap Celine yang dia anggap anak kandungnya.
"Di sini juga terlihat pada bulan November 2024, laki-laki tersebut selalu menanyakan kabar dan perkembangan dari anak itu. Silakan lihat di sini," ungkapnya.
"Nah, 'bagaimana kabarnya?', 'Selamat ulang tahun anak cantik, Celine', seperti itu. Kalau tidak ada hubungan kan saya rasa tidak mungkin," imbuh Ayu.
Berita Terkait
-
Mental Anak Terancam Gegara Ucapan Sendiri, Pendidikan Lisa Mariana Disentil Publik
-
Tawa Lisa Mariana Kala Hotman Paris Pajang Foto Lawas Ridwan Kamil
-
Hotman Paris Komentari Lawan Main Lisa Mariana di Video Syur: Siap-siap Polisi Bergerak
-
Ayu Aulia Tegaskan Anak Lisa Mariana Lahir Secara Normal dan Tidak Prematur: Gue yang Tahu!
-
Richard Lee Heran Ridwan Kamil Bisa Curhat ke Ayu Aulia, Dekat Karena Hubungan Spesial?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
Terkini
-
5 Poin Perjalanan Kasus Uya Kuya di DPR hingga Kembali Diaktifkan Jadi Anggota Dewan
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya
-
Aksi Nekat di Konser BLACKPINK: Penonton Bawa Banner Minta Loker, Lisa Beri Jawaban Tak Terduga
-
Proses Cerai Andre Taulany Masuki Tahap Final, Putusan Diumumkan Online
-
Kini Anggap Sabrina Chairunnisa 'Adik', Deddy Corbuzier Ngaku Enggan Nikah Lagi Usai 2 Kali Cerai
-
Saling Unfollow Instagram, Jefri Nichol dan Ameera Khan Diduga Putus
-
Onad Ditangkap, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Nasib Podcast Login
-
Ditinggal Sheila Dara Promosi Film di Amerika, Ayah Vidi Aldiano Ungkap Kondisi Terkini Sang Anak