Suara.com - Produser sekaligus penulis skenario drama Bidaah, Erma Fatima, menanggapi soal viralnya sosok Walid dalam drama yang paling populer di platform VIU Malaysia.
Sejak kemunculan drama asal Malaysia itu, sosok Walid langsung menjadi perhatian netizen di Indonesia.
Banyak netizen yang memparodikan adegan dan dialog dari sosok Walid yang diperankan oleh aktor terkenal Malaysia, Faizal Hussein.
Salah satu dialog yang paling populer adalah ‘Pejamkan mata, bayangkan muka Walid'.
Sosok Walid di Drama Bidaah
Viralnya sosok Walid bahkan sempat menjadi trending topik di media sosial selama berhari-hari.
Menanggapi fenomena Walid yang viral di Indonesia itu, sang produser, Erma Fatima, memberikan tanggapannya.
“Wah banyak sekali keluar di TikTok, setiap hari saya lihat ada yang baru,” kata Erma Fatima di acara Rumpi No Secret dikutip pada Sabtu, 3 Mei 2025.
Meski mengakui kepopuleran Walid berkat campur tangan para netizen di Indonesia, Erma mengaku prihatin karena peran sosok antagonis itu justru disukai masyarakat.
Baca Juga: Profil Faizal Hussein, Pemeran Walid yang Viral di Drama Malaysia Bidaah
“Saya cuma agak pelik ya. Kenapa ya Walid itu dicintai, sedangkan karakternya jahat,” kata Erma.
“Dia diviralkan, diparodikan. Saya berharap ya gak apa-apa lah, teruskan lah mau mencintai Walid,” lanjutnya.
Meski demikian, produser yang merupakan mantan artis itu berharap agar masyarakat bisa mengambil hikmah dari cerita Walid tersebut.
“Tapi mungkin dalam waktu yang sama jangan dekati orang yang seperti Walid,” ujarnya.
Erma juga menyoroti media di Indonesia yang sempat menggunakan foto Walid saat mengungkap kasus pimpinan Ponpes di Lombok yang berbuat tak senonoh terhadap santrinya.
“Tapi ada yang lebih sedih, ada yang tertangkap ya beberapa dari sini kan (Indonesia) dari pesantren itu tapi fotonya foto Walid,” kata sutradara tersebut.
“Kasihan pemerannya nanti dipikir pemerannya itu yang melakukan. Kok bukan foto orang yang melakukannya,” ujarnya.
Bidaah Terinspirasi dari Kisah Nyata yang Dialami Erma Fatima
Tidak banyak yang tahu ternyata kisah di drama Bidaah merupakan kisah nyata yang sempat dialami oleh sang produser.
Erma mengaku kejadian itu sangat membekas sehingga ia memutuskan untuk mengangkatnya menjadi sebuah cerita yang bisa menjadi pelajaran bagi perempuan lainnya.
“Pernah waktu 10-15 tahun yang lalu di mana Baiduri-nya itu saya,” beber Erma
“Apabila saya melihat keadaan yang begitu maka kita selamatkan anak-anak perempuan yang ada di dalam pesantren tersebut,” ujarnya.
Dalam kisah Bidaah itu Erma berharap bisa membuka mata masyarakat agar bisa memberantas ajaran sesat yang selama ini masih terus berkembang.
“Misi perjuangan kita di dalam Bidaah adalah untuk kita membenteras ajaran sesat itu, kita ingin membenteras mereka-mereka yang menggunakan agama untuk kepentingan diri,” ungkap Erma.
Bidaah Pecahkan Rekor Serial Terlaris di Viu Malayia dan Indonesia
Melalui unggahan di akun Instagram resmi Viu Malaysia, Bidaah dikabarkan berhasil memecahkan rekor sebagai drama terlaris di Malaysia dan Indonesia.
Bidaah telah ditonton sebanyak lebih dari 2,5 miliar kali per 6 April 2025.
“Bidaah pecah rekor 2,5 bilion tontonan di media sosial,” bunyi informasi tersebut.
Bidaah Segera Tayang di Trans TV
Kabar gembira bagi masyarakat Indonesia yang belum menyaksikan drama Bidaah, nantinya drama tersebut akan ditayangkan di Trans TV pada 2 Juni mendatang.
Kabar tersebut diinformasikan oleh Feni Rose baru-baru ini di acara Rumpi No Secret.
“Dan ini kabar gembira ya, bahwa lebih luas lagi masyarakat Indonesia bisa menyaksikan series Bidaah ini dan akan ditayangkan di Trans TV,” kata Feni Rose.
Ada yang sudah tak sabar bertemu Walid?
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
-
8 Rekomendasi Drama Malaysia Romantis, Penuh Konflik Tapi Bikin Baper
-
Predator Seksual Berkedok Profesor, Guru Besar UGM Ramai Disebut Walid Versi Nyata
-
Potret Lawas Faizal Hussein Pemeran Walid di Serial Bidaah, Publik Pangling dan Puji Ketampanannya
-
Kontroversi Walid di Serial Bidaah, Sosok Pemimpin Sesat Berkedok Agama
-
Series Walid Malaysia Nonton Dimana? Ini Link Streaming Bidaah Viral dan Sinopsis
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika