Suara.com - Acara Ngunduh Mantu Al Ghazali dan Alyssa Daguise yang digelar Ahmad Dhani benar-benar kental budaya Jawa.
Tak hanya dekorasinya, Al Ghazali dan Alyssa Daguise juga sempat melakukan ritual disembur asap rokok oleh dukun pengantin sebelum mulai acara Ngunduh Mantu.
Ritual disembur asap rokok ini pun diabadikan mereka melalui kanal Youtubenya "The ALs".
Sebelum melakukan ritual tersebut, anak dan menantu Ahmad Dhani ini lebih dulu melakukan sesi foto keluarga setibanya di tempat acara Ngunduh Mantu.
Setelahnya, mereka pun berganti pakaian mengenakan busana pengantin Keraton Surakarta untuk acara Ngunduh Mantu.
Usai berganti pakaian, seorang perempuan paruh baya yang biasanya disebut sebagai dukun manten pun melakukan ritual menyembur asap rokok pada Alyssa Daguise dan Al Ghazali.
Pada video youtube The ALs terlihat dukun manten tersebut menyemburkan asap rokok ke arah wajah serta belakang kepala Alyssa Daguise sambil memegangi ubun-ubun istri Al Ghazali tersebut.
Kemudian, dukun manten ini melakukan hal yang serupa pada Al Ghazali sambil memegangi jidat anak Ahmad Dhani tersebut.
Usai melakukan ritual tersebut, barulah Al Ghazali dan Alyssa Daguise bersiap untuk jalan menuju pelaminan diiringi oleh kedua orangtua masing-masing.
Baca Juga: Bakal Dapat Rumah Warisan Ahmad Dhani, Al Ghazali Pilih Ngontrak Usai Nikah
Sebagai informasi, ritual disembur asap rokok pengantin dalam adat Jawa ini disebut juga ritual Sembogo.
Ritual ini biasa dilakukan oleh dukun manten dengan cara meniupkan asap rokok ke wajah pengantin sambil membaca doa.
Ritual ini dipercaya dapat memancarkan aura kecantikan pengantin dan memberikan keberkahan dalam pernikahan.
Sembogo juga dianggap sebagai cara untuk membuka aura pengantin agar tampak lebih cantik dan memesona, serta meningkatkan rasa percaya diri.
Asap rokok dalam ritual ini dipercaya dapat 'memecah tejo' atau membuka aura pengantin. Selain itu, ritual ini juga dianggap sebagai bentuk perlindungan dan doa agar pengantin selalu dalam keadaan baik.
Ritual sembogo dianggap sebagai bagian penting dari tradisi pernikahan adat Jawa yang sakral.
Berita Terkait
-
Akhlak El Rumi Kembali Disorot, Tak Mau Acara Ngunduh Mantu Mewah Seperti Al: Mentahnya Aja Rp3 M!
-
Dear Al Ghazali, Simak Nasihat Pernikahan dari Ahmad Dhani: Percuma Ganti, Belum Tentu Lebih Baik
-
Ahmad Dhani Habis Puluhan Miliar, Intip Menu Makan Acara Ngunduh Mantu Al Ghazali
-
Pulang dari Kondangan Al Ghazali, Prilly Latuconsina dan Omara Makan Mi Kayak Kelaparan
-
Maia Estianty Absen Acara Ngunduh Mantu Bikinan Dhani, Ayah Alyssa Daguise: Gak Bisa Dipaksa
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Terbukti Tak Langgar Kode Etik DPR, Uya Kuya Bongkar Fakta Nyesek di Balik Rumah yang Dijarah
-
Dulu Dikenal Kalem, Sarwendah Kepergok Ngomel ke ART Saat Live
-
Terus Diledek Pelit ke Istri, Deddy Corbuzier Beri Reaksi Menohok
-
Sinopsis Five Nights at Freddys 2, Teror Baru di Freddy Fazbears Pizza!
-
Ipar Adalah Maut The Series Suguhkan Adegan Vulgar Berjilbab di TV Nasional, KPI Diam?
-
5 Lagu Diprediksi Masuk Song of the Year Grammy Awards 2026, Ada Favoritmu?
-
Deretan Aksi Bucin Jefri Nichol ke Ameera Khan, Kini Diduga Putus
-
Kezia Aletheia Punya Cowok Baru usai Putus dari Jovial da Lopez
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Bukan Horor, Film 'Pesugihan Sate Gagak' Malah Jadi Ajang Tahan Tawa Yoriko Angeline