Suara.com - Peterpan akhirnya kembali atau biasa disebut dengan istilah comeback di tahun ke-25 karier mereka.
Bukan membuat album, Peterpan akan tampil dalam konser "The Journey Continues Peterpan" di Bandung pada 31 Agustus 2025.
Namun personel Peterpan yang tampil hanya Andika, Lukman, Reza, dan David tanpa Ariel dan Uki.
Lantas siapa yang akan bernyanyi? Semua terjawab melalui unggahan Instagram @peterpanband.id pada Kamis, 3 Juli 2025.
Para penyanyi yang 'menggantikan' Ariel dijanjikan akan menyanyikan lagu Peterpan dengan cara yang belum pernah didengar sebelumnya.
Siapa saja penyanyi yang bakal ikut comeback Peterpan? Simak profil mereka berikut ini.
1. Alexandra Teh
Alexandra Teh merupakan penyanyi yang baru debut pada November 2024 melalui lagu berjudul "I Love You So".
Namun dilihat di Spotify, Alexandra Teh yang menggunakan nama panggung Alex Teh lebih dulu merilis lagu berjudul "Seasons" pada April 2024.
Alex The telah merilis empat lagu: "Seasons" dan "I Love You So" pada 2024, serta "Five" dan "Blink" di 2025.
Baca Juga: Peterpan Rilis Formasi Reuni Tanpa Ariel dan Uki, Umumkan Konser 'Semua Tentang Kita'
Kendati baru debut, Alexandra Teh pernah tampil di BNI Java Jazz Festival 2019 bersama Yance Manusama dan Otti Jamalus.
Profil LinkedIn Alexandra Teh menjelaskan bahwa ia lulusan University of Melbourne jurusan S1 Psikologi dan Diploma Musik.
2. Fiersa Besari
Penyanyi selanjutnya yang akan menyanyikan lagu-lagu Peterpan adalah Fiersa Besari.
Padahal sebagaimana diketahui, Fiersa Besari memutuskan vakum sebagai penyanyi sejak 1 Januari 2025 hingga waktu yang belum ditentukan.
Melalui Instagram Story, Fiersa Besari menjelaskan bahwa dirinya tak mungkin menggantikan posisi Ariel sebagai vokalis Peterpan. Bagi Fiersa, Ariel tidak tergantikan.
Fiersa Besari akhirnya menerima tawaran menyanyikan lagu-lagu Peterpan semata karena band tersebut disukainya sejak remaja.
Sebagai informasi, Fiersa Besari mengawali kariernya sebagai musisi dengan menjadi vokalis grup musik indie.
Fiersa Besari baru bersolo karier pada 2012 dengan merilis album 11:11.
Selama lebih dari satu dekade berkarier sebagai penyanyi solo, Fiersa Besari telah merilis lima album.
Fiersa Besari dinobatkan sebagai Top Male Singer of the Year di Billboard Indonesia Music Awards 2020.
Lagu "Runtuh" duet Fiersa Besari bersama Feby Putri menerima penghargaan Anugerah Musik Indonesia 2022 sebagai Karya Produksi Folk/Country/Balada Terbaik.
3. Tiara Andini
Tiara Andini pun akan tampil di konser "The Journey Continues Peterpan" pada akhir Agustus mendatang.
Tiara Andini mengawali kariernya melalui ajang pencarian bakat "Indonesian Idol" musim ke-10 sebagai juara dua atau runner up.
Anugerah Musik Indonesia memberikan penghargaan Pendatang Baru Terbaik Terbaik untuk Tiara Andini tahun 2020.
Kolaborasi Tiara Andini dengan Arsy Widianto pun membuahkan penghargaan Album Pop Terbaik di Anugerah Musik Indonesia 2021.
Dunia akting juga dijajal Tiara Andini, salah satunya dengan menjadi lawan main Jefri Nichol di film My Sassy Girl (2022).
4. Ello
Penyanyi terakhir yang diajak Peterpan berkolaborasi adalah Ello.
Penampilan kolaborasi ini bukan yang pertama kali untuk Ello. Sebab pada 2022, Ello pun menjadi vokalis tambahan untuk Dewa 19.
Pemilik nama Marcello Tahitoe tersebut debut pada 2005 dengan menyanyikan ulang lagu "Pergi Untuk Kembali" milik sang ayah, Minggus Tahitoe.
Selain "Pergi Untuk Kembali", album debut "Ello" juga berisikan sembilan lagu lain salah satunya "Kau" featuring Glenn Fredly.
Ia langsung meraih penghargaan sebagai Pendatang Baru Terbaik, Album Pop Terbaik, dan Karya Produksi R&B Terbaik Anugerah Musik Indonesia di tahun debutnya.
Album ke-8 Ello baru dirilis pada 2025, berjudul "Ombak Melankolia".
Itu dia para penyanyi yang bakal ikut comeback Peterpan 'menggantikan' Ariel. Adakah penyanyi favoritmu?
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH
-
Ngaku Fans Peterpan, Pasha Ungu Antusias Ditawari Jadi Vokalis
-
Ngaku Fans Sejak Lama, Pasha Ungu Antusias Ditawari Jadi Vokalis Peterpan
-
Bocor Video Syuting Film Dilan ITB 1997, Niken Anjani Diduga Jadi Ancika
-
Falcon Pictures Kasih Bocoran Tipis-Tipis Pemeran Milea di Film Dilan ITB 1997
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?