Sinopsis Film The Gorge disutradarai oleh Scott Derrickson, The Gorge menggabungkan unsur aksi, thriller, dan romansa dalam sebuah cerita memikat.
Film ini menjadi proyek terbaru Derrickson usai sukses menggarap Doctor Strange dan The Black Phone.
Naskah The Gorge sendiri ditulis oleh Zach Dean dengan dua bintang utama yang sedang naik daun. Mereka adalah Anya Taylor-Joy (The Queen’s Gambit) dan Miles Teller (Top Gun: Maverick). Film ini tayang di Apple TV+ mulai 14 Februari 2025.
Meski sudah beberapa bulan tayang, tapi The Gorge masih menjadi perbincangan dan ramai di media sosial. Salah satunya karena akting apik para pemain dan gaya penyutradaraan Derrickson yang khas.
Yuk, simak dulu ulasan sinopsis film Sinopsis Film The Gorge 2025: Thriller Aksi-Romantis di Apple TV+.
1. Sinopsis The Gorge
Film The Gorge mengikuti kisah dari dua agen penembak jitu Drasa dan Levi yang ditugaskan menjaga dua menara di sisi berbeda dari jurang rahasia. Misi mereka sederhana namun penuh teka-teki: mengawasi anomali dari jurang tersebut, merahasiakannya dari dunia, dan mencegah siapa pun mendekat. Mereka dilarang berinteraksi dan tak ada yang benar-benar tahu apa yang ada di bawah jurang tersebut.
Separuh awal film ditampilkan Derrickson dengan mengeksplorasi kesunyian dan rutinitas para agen. Laporan militer, pelatihan harian, dan tatapan dari kejauhan menjadi rutinitas mereka. Hingga suatu hari, Drasa melanggar protokol dengan mengirim pesan diam-diam lewat buku catatan pada Levi.
Levi awalnya memilih untuk tidak menanggapi Drasa, sampai Drasa mengungkap jika itu adalah hari ulang tahunnya. Akhirnya Mereka saling curhat dan menemukan rasa kemanusiaan yang selama ini terkekang. Namun malam itu juga, rahasia jurang terungkap: bayangan aneh muncul dari kedalaman.
Baca Juga: Review Unsane: Film Horor Psikologis yang Direkam dengan iPhone, Tayang Malam Ini di Trans TV
Makhluk-makhluk misterius mulai mengintai dan menunjukkan eksistensinya. Mereka menyadari tugas mereka tak hanya mengawasi, tapi juga menahan ancaman yang ada di dasar jurang.
Hubungan mereka makin berkembang sampai, Levi mengambil langkah nekat dengan menyeberangi jurang menggunakan tali pengaman darurat agar bisa menemui Drasa. Tapi, Levi terjatuh. Tanpa ragu, Drasa melompat mengejarnya, menembus kabut ke dunia tak dikenal.
Levi dan Drasa terjebak di dunia bawah tanah yang diselimuti kabut, penuh makhluk menakutkan. Setiap langkah adalah perjuangan hidup dan mati. Meski penuh ancaman yang mencekam tapi hubungan Levi dan Drama masih menjadi poin utama yang disorot. Lalu bagaimana nasib Drasa dan Levi? Bisakah mereka berdua selamat dan menjaga hubungan mereka?
2. Review Film The Gorge
Film The Gorge mendapat respon positif dari penonton. Meski ada beberapa kritikus yang merasa perpaduan genre dalam The Gorge terasa agak timpang. Hingga perkembangan hubungan antara Levi dan Drasa yang terkesan terburu-buru. Termasuk juga pergeseran dari ritme lambat ke horor mendalam di bagian akhir dirasa cukup drastis.
Akan tetapi secara utuh, The Gorge tetap menawarkan konsep yang orisinal dengan akting kuat dan arahan sinematik yang solid. Aksi dan elemen horornya seimbang, sementara dinamika hubungan dua tokohnya terasa manusiawi. Sehingga banyak yang merasa bahwa jika The Gorger tayang di bioskop, maka akan sangat potensial untuk memaksimalkan kekuatan visual dan audionya.
Berita Terkait
-
Film Panggil Aku Ayah Bikin Penonton Banjir Air Mata, Sebuah Rollercoaster Emosi yang Wajib Dicoba
-
Review Film Ghost Train, Cari Hantu demi Konten Berujung Petaka
-
Perjuangan Firzanah Bintangi Film Panggilan Dari Kubur, Kepala Terbentur Besi
-
Annabelle Kembali! Trailer Akhir The Conjuring: Last Rites Tampilkan Teror Paling Gelap
-
Tayang Hari ini, Film Bertaut Rindu Diboikot Imbas Protes Nadin Amizah?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya
-
Aksi Nekat di Konser BLACKPINK: Penonton Bawa Banner Minta Loker, Lisa Beri Jawaban Tak Terduga
-
Proses Cerai Andre Taulany Masuki Tahap Final, Putusan Diumumkan Online
-
Kini Anggap Sabrina Chairunnisa 'Adik', Deddy Corbuzier Ngaku Enggan Nikah Lagi Usai 2 Kali Cerai
-
Saling Unfollow Instagram, Jefri Nichol dan Ameera Khan Diduga Putus
-
Onad Ditangkap, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Nasib Podcast Login
-
Ditinggal Sheila Dara Promosi Film di Amerika, Ayah Vidi Aldiano Ungkap Kondisi Terkini Sang Anak
-
Kondisi Belum Memungkinkan, Operasi Batu Empedu Fahmi Bo Terpaksa Ditunda
-
Erin Taulany Umrah Sendirian Usai Teken Kesepakatan Cerai, Jernihkan Pikiran dan Tenangkan Diri
-
David Beckham Dianugerahi Gelar Kebangsawanan Sir dari Raja Charles III