Suara.com - Paramount Pictures resmi mengumumkan A Quiet Place Part III akan dirilis di bioskop pada 9 Juli 2027.
Film ini akan kembali disutradarai oleh John Krasinski, yang sebelumnya menyutradarai dua film pertama dalam waralaba tersebut.
Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh Krasinski melalui unggahan di Instagram, yang menampilkan logo teaser film beserta tanggal rilisnya.
Kembalinya Krasinski sebagai sutradara memberi harapan para penggemar akan konsistensi kualitas dan nuansa horor sunyi yang khas dalam seri ini.
A Quiet Place Part III menjadi film keempat dalam semesta A Quiet Place. Waralaba ini dimulai dengan film pertama yang dirilis pada 2018 berjudul A Quiet Place. Film ini berhasil meraih pujian kritis serta kesuksesan komersial.
Film keduanya, A Quiet Place Part II, tayang pada 2021 dan melanjutkan kisah keluarga Abbott setelah kehilangan sang ayah, Lee, yang diperankan Krasinski.
Pada 2024, spin-off berjudul A Quiet Place: Day One dirilis dan dibintangi oleh Lupita Nyong’o, Joseph Quinn, dan Alex Wolff.
Dengan pengumuman Part III, waralaba ini menunjukkan daya tahannya sebagai salah satu film horor paling sukses di era ini.
Total pendapatan global dari tiga film sebelumnya telah melampaui $900 juta, menjadikannya favorit box office.
Baca Juga: Review Film IF: Imaginary Friends, Kisah Mengharukan tentang Teman Khayalan
Sinopsis A Quiet Place Part III
Detail plot A Quiet Place Part III hingga kini masih dirahasiakan oleh pihak studio. Tidak ada informasi resmi mengenai bagaimana film ini akan melanjutkan kisah setelah Part II berakhir.
Judulnya yang menggunakan “Part III” mengisyaratkan bahwa film ini akan kembali melanjutkan alur utama keluarga Abbott.
Kemungkinan besar penonton akan diajak kembali menyusuri perjuangan bertahan hidup di dunia sunyi penuh teror alien.
Daftar Pemain A Quiet Place Part III
Hingga saat ini, belum diumumkan siapa saja yang akan membintangi film tersebut.
Berita Terkait
- 
            
              Kembali Disutradarai John Krasinski, A Quiet Place Part III Rilis Juli 2027
 - 
            
              Dua Pekan Tayang, Pendapatan Film A Quiet Place: Day One Tembus $200 Juta
 - 
            
              Debut Box Office, Day One Jadi Film Terbaik dari Waralaba A Quiet Place
 - 
            
              Sinopsis A Quiet Place: Day One, Hari Pertama Invasi Alien Berpendengaran Ultrasonik
 - 
            
              Pelajaran Hidup yang Berharga dalam Film IF
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
 - 
            
              The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
 - 
            
              Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
 - 
            
              Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
 - 
            
              Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
 - 
            
              Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
 - 
            
              Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
 - 
            
              Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
 - 
            
              Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika