- Raffi Ahmad tak sengaja membocorkan bahwa sang diva tengah dekat dengan seorang pria.
- "Aku tahu, iya kan," ucap Raffi memberikan kode
- Rossa berusaha menenangkan Raffi agar tidak membocorkan lebih jauh.
Suara.com - Kehidupan asmara penyanyi Rossa kembali menjadi sorotan publik. Hal ini dipicu oleh celetukan Raffi Ahmad yang seolah tak sengaja membocorkan bahwa sang diva tengah dekat dengan seorang pria.
Momen tersebut terjadi dalam acara FYP (For Your Page) di Trans 7, saat Rossa hadir sebagai bintang tamu.
Awalnya, Raffi Ahmad meminta Rossa untuk memberikan pesan kepada putra semata wayangnya, Rizky Langit Ramadhan, yang kini beranjak dewasa.
"Teteh mau menyampaikan apa buat Rizky, anak semata wayangmu yang...," ucap Raffi Ahmad, dikutip dari kanal YouTube stasiun televisi tersebut.
Namun, sebelum Raffi menyelesaikan kalimatnya, Rossa dengan cepat menyela dan memberikan koreksi yang penuh makna. Ia seolah memberi kode bahwa statusnya sebagai ibu satu anak bisa segera berubah.
"Tidak semata wayang," sahut Rossa sambil tersenyum.
Penyanyi asal Sumedang itu lantas melontarkan harapan untuk bisa kembali memiliki momongan, yang sontak membuat suasana studio menjadi heboh.
"Semoga abis ini nambah ya kan," lanjutnya.
Mendengar ucapan Rossa, Raffi Ahmad yang dikenal sebagai sahabat dekatnya langsung panik. Suami Nagita Slavina itu terlihat salah tingkah seolah mengetahui sebuah rahasia besar.
Baca Juga: Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak
"Aku tahu, iya kan. Ntar ini, ntar ini. Sekarang, sekarang. Aduh, aku tahu tapi aduh... Aduh, aduh...," kata Raffi Ahmad dengan panik sambil menutupi wajahnya.
Sikap 'Sultan Andara' itu semakin menguatkan dugaan bahwa Rossa memang tidak lagi sendiri. Rossa pun tampak berusaha menenangkan Raffi agar tidak membocorkan lebih jauh.
Ia memberi isyarat bahwa saat ini bukanlah waktu yang tepat untuk mengungkap sosok pria yang tengah dekat dengannya tersebut.
"Belum saatnya," timpal Rossa singkat, yang justru membuat publik semakin penasaran dengan calon pendamping hidupnya.
Tag
Berita Terkait
-
Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak
-
Beri Semangat, Raffi Ahmad Berencana Kunjungi Ammar Zoni di Nusakambangan
-
Anak Larang Keras Rossa dan Yoyo Rujuk: Kalian Tidak Cocok Bersama
-
Menangis Haru, Rossa Kenang Memori Manis Bersama Mendiang Nike Ardilla
-
Kepergok Pakai Cincin Mirip Punya Afgan, Rossa Pasrah Soal Jodoh: Kita Serahkan Pada Yang di Atas
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV