Suara.com - Setelah menikah, banyak pasangan terpaksa harus berpisah karena alasan tertentu, dan membuat mereka menjalani pernikahan jarak jauh (long distance relationship).
Jika tidak memiliki trik yang tepat untuk terus menghangatkan "api cinta", hubungan jarak jauh mungkin bisa menjadi awal masalah.
Salah satu yang menjadi tantangan ketika sepasang suami istri menjalani hubungan jarak jauh adalah, bagaimana mereka harus menahan keinginan bersentuhan satu sama lain dan bercinta.
Jika Anda ingin hubungan ini berhasil, berikut beberapa hal mudah yang dapat dicoba untuk menjaga gairah bersama pasangan meski terpisah jarak, seperti dilansir Thehealthsite:
Obrolan "nakal"
Jika Anda baru saja memasuki tahap pernikahan jarak jauh, mulailah dengan melancarkan obrolan "nakal". Menggoda satu sama lain dapat membuat percikan gairah.
Obrolan berbau seksual saling memberi semangat untuk Anda berdua. Obrolan "nakal" mungkin bisa berlanjut, bahkan setelah Anda mulai melakukan video seks. Seringlah menggoda agar hubungan jarak jauh tak terasa.
Tinggalkan sebuah catatan
Sesekali, saat Anda mengunjungi dia atau sebaliknya, saat dia mengunjungi Anda, tinggalkan beberapa catatan seksi sambil mengambil pakaian dalamnya di saku celana Anda. Anda bisa meletakkannya di saku, lemari pakaian atau tempat lainnya. Bicara 'nakal' dalam catatan bisa membuat mereka terangsang bahkan saat Anda tidak berada di dekatnya.
Mengirimkan hadiah nakal
Sekali waktu, kirim beberapa pakaian dalam seksi, mainan seks, buku erotis atau film porno sebagai hadiah. Anda bahkan bisa mengirim produk mandi yang harum atau syal dengan catatan menggoda.
Membayangkan adegan "panas"
Jika Anda berdua suka membaca buku, cobalah rekomendasikan paragraf erotis dari novel atau adegan film "panas" kepada pasangan. Mintalah mereka untuk membayangkan Anda sebagai gantinya.
Anda bahkan bisa menonton adegan tersebut di saat yang sama di rumah Anda dan saling memberi pesan saat melakukannya. Atau baca paragraf erotis pasangan Anda untuk membuat suasana hatinya semangat lagi
Merencanakan sesuatu saat Anda bertemu nanti
Anda selalu ingin bersama satu sama lain. Jadikan ini lebih seru dengan mengekspresikan fantasi seksual dan perencanaan ke depan. Anda bisa memberi tahu pasangan apa yang ingin Anda lakukan dengan mereka saat bertemu nanti. Hal ini akan menciptakan antisipasi yang cukup untuk menjaga agar hubungan tetap panas sampai nantinya Anda dan dia saling bertemu satu sama lain.
Manfaatkan teknologi
Saat ini, di perkembangan teknologi yang semakin maju, Anda bisa dengan optimal menggunakannya untuk obrolan seks, seks telepon atau bahkan seks video.
Kuasai keterampilan berbicara "nakal"
Setelah memelajarinya, Anda tidak akan merasa kesepian meski Anda telah menjalani hubungan jarak jauh. Hubungan Anda akan menjadi lebih bergairah daripada kebanyakan hubungan biasa. Anda bisa saling masturbasi, dan menggambarkannya juga dengan pasangan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya