Suara.com - Lombok bangkit, bahkan sudah berlari. Lihatlah keindahan alam di Bukit Merese ini, semua tampak baik-baik saja pasca gempa, keindahan sekitar dan keasriannya.
Kalau Papua punya Raja Ampat, Labuan Bajo punya Pulau Padar, Lombok punya Bukit Merese dengan view memesona di kawasan Mandalika, Lombok Tengah, NTB.
Pemandangan dari perbukitan di tepi pantai ini begitu indah, Bukit Merese menjadi salah satu objek wisata andalan Mandalika sendiri termasuk salah satu dari 10 Destinasi Pariwisata Prioritas yang tengah dikembangkan pemerintah.
Merese menawarkan pemandangan memesona dengan pantai-pantai sekitar Mandalika yang terlihat dari atas bukit yang hijau nan asri.
Di atas bukit, pengunjung bisa menikmati sunset sehingga selalu ramai dikunjungi saat sore menjelang matahari terbenam.
Suara.com berkunjung ke sana saat bersama Jakarta Famtrip Lombok bersama agen travel, consultan, dan start up dan dari rombongan Kementrian Pariwisata untuk mengeksplore wisata tidak berdampak gempa Lombok, sehingga layak dikunjungi.
Mendaki puncak bukit tidak terlalu terjal dan cukup bersahabat untuk didaki anak-anak atau orang tua. Dengan mendaki santai ditemani suasana sejuk membuat Anda semakin takjub dengan keindahan di atas sana.
Jafar, guide yang membawa rombongan Jakarta Famtrip Lombok menuturkan selain bisa menikmati pemandangan bukit yang menyatu dengan lautan, di sini pengunjung bisa mendirikan tenda, untuk bermalam dan paginya menikmati sunrise.
"Baik sunset dan sunrise bisa kamu nikmati di sini, hanya perlu jalan dari ujung ke ujung perbukitan. Dan banyak anak-anak sekitar yang menawarkan jasa foto, sehingga bisa mendokumentasikan kegiatan pengunjung dengan hasil yang cukup memuaskan karena anak-anak sekitar sudah mendapat pelatihan photografi dari photografer profesional asal Australia," jelasnya.
Baca Juga: Suami Cekik Istri hingga Tewas karena Tolak Ajakan Bersetubuh
Jadi wisatawan bisa menikmati sunrise pada pagi hari dan sunset pada sore hari di Bukit Merese, Lombok dengan luluasa difoto candid.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas
-
5 Sunscreen dengan Kandungan Zinc Oxide untuk Samarkan Flek Hitam dan Bekas Jerawat
-
4th IICF 2025 Sukses Pertemukan 12 Negara, "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi" Pecahkan Rekor MURI