Suara.com - Kampus Shopee Berikan Edukasi Ekspor pada Pedagang Online.
Kelas pertama akan memaparkan pengenalan potensi pasar dan industri termasuk tips dan trik dalam berjualan di negara - negara Asia yang dituju
Tepat setahun setelah Kreasi Nusantara diluncurkan, Shopee mengadakan program ekspor pertamanya dengan nama Kreasi Nusantara dari Lokal untuk Global.
Shopee pun memberikan edukasi kelas pertama kepada UMKM yang terpilih mengenai pengenalan potensi pasar dan industri negara - negara Asia yang dituju termasuk tips dan trik dalam berjualan di luar negeri yang dimulai dari pasar Malaysia dan Singapura.
UMKM terpilih yang merupakan penjual dengan performa terbaik dan memiliki produk yang siap untuk ekspor dari kategori pakaian, pakaian muslim, kecantikan, dan perlengkapan rumah.
Rezki Yanuar, Country Brand Manager Shopee mengatakan, Shopee terus mendengarkan masukan pengguna dan selalu mengeluarkan inisiasi maupun inovasi terbaru dalam memenuhi kebutuhan penjual.
"Kami meluncurkan Kreasi Nusantara ‘Dari Lokal Untuk Global’ untuk membantu penjual-penjual kami dalam melebarkan pangsa pasar mereka keluar Indonesia ke pasar baru dimana Shopee beroperasi. Kami yakin melalui dukungan edukasi dan pemasaran yang tepat, produk lokal dapat bersaing dengan baik di pasar internasional,” katanya.
Selain membahas mengenai pasar dan tips berjualan di luar negeri, di kelas Kampus Shopee pertama ini juga mengundang Zaskia Adya Mecca sebagai pemilik brand zaskiamecca, toko fesyen muslim dan hijab, dan salah satu UMKM terpilih untuk program ekspor Shopee.
Zaskia memaparkan mengenai persiapannya untuk program ekspor Shopee, dan juga akan membagikan pengalamannya dalam strategi pemasaran tokonya di Shopee.
Baca Juga: Belanja Online Diskon Hingga 85 Persen Produk Ibu dan Anak, Mau?
“Saya berharap semuanya dapat belajar lebih banyak tentang strategi e-commerce lokal dan regional setelah program ini. Dengan program ini, saya berharap brand lokal seperti kami dapat memperoleh eksposur yang lebih besar terhadap brand kami di negara lain,” kata Zaskia Adya Mecca.
Tidak berhenti disini, penjual Shopee yang terpilih selanjutnya juga akan mengikuti berbagai macam kelas Kampus Shopee ke depannya guna mempersiapkan strategi ekspor mereka sebelum bersaing di pasar global.
Materi-materi lainnya yang akan disampaikan antara lain regulasi dan logistik yang bersinggungan dengan kegiatan ekspor, tips marketing untuk memasarkan produk di luar negeri, dan tips-tips lainnya mengenai ekspor.
Diharapkan kelas Shopee ini pedagang online berhasil melakukan ekspor dan produk lokal bisa dikenal di internasional.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun