Suara.com - Setelah sukses membesarkan lini busana, kini Victoria Beckham tengah disibukkan mengurus lini kosmetik. Secara resmi, ia meluncurkan Beckham Beauty di London Fashion Week, Sabtu (14/09/2019) akhir pekan kemarin.
Dilansir dari Guardian, Beckham Beauty diklaim bebas kandungan paraben dan sulfat di tiap produknya. Oleh karenanya, produk-produk yang ditawarkan cocok untuk pemiliki kulit sensitif dan wanita yang menaruh perhatian khusus terhadap bahan tersebut.
Mantan personil Spice Girls ini juga mengatakan kemasan sekunder produk terbuat dari 100 persen bahan daur ulang sehingga lebih ramah lingkungan.
"Saya suka bersenang-senang, saya suka segelas anggur dan segelas tequila, tapi saya juga menjaga kesehatan. Saya banyak cerita tentang vitamin, olahraga, tentang gaya hidup saya," kata Victoria Beckham.
"Jadi itulah yang selanjutnya, kesehatan. Bukan produk kecantikan yang membuatmu terlihat muda, tapi bagaimana jadi versi terbaik dari dirimu," ujar wanita berusia 45 tahun ini.
Selain resmi meluncurkan lini kosmetik, Victoria Beckham juga memamerkan koleksi busana musim semi bersiluet ringan di London Fashion Week 2020.
Victoria Beckham mengatakan koleksi spring/summer 2020 ini memadukan jas dengan gaun ringan dengan bahan melayang dan warna netral pucat dengan warna mencolok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Siapa yang Berhak Memberi Gelar Pahlawan Nasional? Dibahas usai Usulan Angkat Soeharto
-
3 Toner AHA BHA untuk Menghilangkan Bekas Jerawat bagi Pemilik Kulit Kombinasi
-
Petugas Upacara Hari Pahlawan Apa Saja? Ini Susunan Resminya Menurut Kemensos
-
Good Gesture: Cara Kreatif Ajarkan Literasi Keuangan ke Teman Tuli
-
Bioskop Era Baru: Saat Film Terasa Lebih Hidup dan Nyata di Layar Raksasa
-
Kenapa 10 November Dipilih Jadi Hari Pahlawan? Ketahui Peristiwa Heroik dan Berdarah di Baliknya
-
5 Rekomendasi Exfoliating Toner untuk Milia: Hemat dan Aman, Jadikan Kulit Mulus Kembali
-
5 Rekomendasi Sunscreen Dipakai Habis Treatment di Klinik Kecantikan: Kulit Aman, Tidak Iritasi
-
Ayam Krispi Selalu Jadi Juara: Makanan Andalan yang Buka Banyak Peluang Bisnis
-
7 Serum Antioksidan untuk Kulit Kering, Efektif Melembapkan dan Mencerahkan