Suara.com - Berada di penghujung tahun, ada sebuah kabar gembira datang dari kalangan selebriti Hollywood. Emma Stone baru saja dilamar sang kekasih, Dave McCary.
Kabar gembira ini terungkap melalui sebuah foto yang diunggah oleh Dave di laman Instagram pribadinya. Foto selfie tersebut menunjukkan Dave dan Emma tersenyum lebar sembari melihat ke arah kamera dan aktris cantik tersebut memamerkan cincin tunangan miliknya.
Diunggah pada Rabu, (04/12/2019) foto yang hanya diberi keterangan emoji hati itu sudah mendapatkan 192 ribu lebih likes dan ribuan komentar. Kebanyakan dari mereka mengucapkan selamat dan memberikan doa terbaik untuk pasangan tersebut.
"Wow yes love exist!!!" tulis salah satu warganet.
"TRUE LOVE!!!" komentar dari warganet lainnya.
"Best new best post best love best lives best future yeeee," ucapan dari salah satu warganet.
"Selamat untuk kalian berdua," ucapan selamat dari warganet lainnya.
Diketahui bahwa pasangan ini sudah menjalin hubungan sejak Oktober 2017. Selama pacaran, mereka tidak pernah mengumbar kemesraan di depan publik. Bahkan mereka berdua tak pernah terlihat melangkah bersama di karpet merah.
Kebersamaan mereka baru tertangkap kamera ketika menghadiri Screen Actors Guild Awards di Los Angeles pada Januari 2019 lalu. Namun sayangnya, keduanya memilih untuk tidak berjalan bersama di karpet merah.
Baca Juga: Marcell Darwin Lamar Fasty Nabila, Caranya Unik Banget
Kisah cinta mereka berawal ketika Emma Stone tampil sebagai bintang tamu di Saturday Night Live pada Desember 2016, di mana Dave adalah penanggungjawab acara tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
Terkini
-
Berapa Bayaran Amanda Manopo Per Episode? Enteng Jajan di Ojol Habis Rp215 Juta
-
Promo Superindo Hari Ini: Panduan Lengkap Belanja Hemat 27-30 Oktober 2025
-
Begini Cara Generasi Muda Hidupkan Kembali Sumpah Pemuda dengan Cara Kekinian
-
Kapan Waktu yang Tepat untuk Mulai Investasi? Ini Tipsnya Buat Pemula
-
Apa itu Lavender Marriage? Isu yang Menerpa Irish Bella dan Haldy Sabri
-
Pendidikan Unggulan Presiden Prabowo, Apa Beda Sekolah Garuda dan Sekolah Rakyat?
-
4 Zodiak yang Cocok dengan Pisces, Bisa Langgeng Jadi Pasangan
-
7 Sunscreen Anti Aging yang Viral di TikTok, Efektif Samarkan Flek Hitam Usia 40-an
-
5 Cushion Lokal Terbaik 2025 yang Kualitasnya Setara YSL, Harga Mulai Rp60 Ribuan
-
5 Pompa Air dengan Daya Hisap 20 Meter yang Awet dan Berkualitas