Suara.com - Tasya Farasya Geram dengan Selebgram yang Endorse Produk Kecantikan Palsu
Hidup di zaman internet yang terus berkembang seperti saat ini, memang menyajikan berbagai kemudahan dan kelebihan bagi banyak orang. Termasuk ketika kita ingin membeli berbagai produk kecantikan yang kita inginkan.
Kita bisa dengan mudah mengakses berbagai ulasan dari orang-orang ternama mengenai produk yang ingin kita beli. Namun, ternyata, hal tersebut tak sepenuhnya menguntungkan.
Hal inilah yang menjadi sorotan bagi selebgram yang juga dikenal sebagai beauty influencer, Tasya Farasya. Dalam postingan Instagram Storynya, perempuan berdarah Arab ini mengingatkan banyak orang agar lebih bijak lagi dalam memilih produk kecantikan yang banyak diulas para selebgram dan promotor.
Menurutnya, kebanyakan dari selebgram atau promotor yang mendapatkan uang dari mempromosikan suatu produk, kerap memberikan ulasan palsu, karena produk-produk yang mereka promosikan sebenarnya tak pernah mereka gunakan, karena mereka sendiri meragukan keamanannya.
"Dear Selebgram/promotor/orang yang nyari duit dari promosiin barang, Lo tau ga kalo behel "murah" yang lo promosiin dan lo bilang "langganan lo" padahal nggak lo buka dari bungkusnya itu, bisa bikin gigi orang lain mengalami kerusakan fatal, bisa lepas dari gusinya? Bisa terkena kanker mulut? Bisa terkena hal2 yang ga mereka bayangkan lainnya?," tulis perempuan yang dikenal sebagai YouTuber tersebut.
Tak hanya behel atau kawat gigi murah, Tasya juga menyoroti beberapa produk kecantikan lain yang berbahaya, seperti obat pelangsing yang bisa menurunkan berat badan sekejap yang justru bisa membahayakan jantung atau usus hingga produk perawatan wajah yang bisa memutihkan kulit secara instan, yang justru bisa merusak kulit.
"Lo tau ga makeup palsu yang lo bilang "murah banget" "langganan aku" itu bisa membuat orang2 yang ingin cantik seperti lo malah terkena penyakit kronis? HIngga kematian juga?"
"Apa kalo tau hal-hal itu lo masi bisa enjoy hasil uang lo itu Dan tau bahwa ribuan mungkin jutaan orang menderita gara2 yang lo post doang? Bahkan lo sendiri juga ga akan berani pake produk2 yang lo promosiin itu? Renungkan lahh,"
Baca Juga: Cantiknya Tasya Farasya Pakai Mahkota, Driver Ojol: Miss Universe 2019 ya?
Ia mengatakan jika postingannya tersebut bukan untuk menutup pintu rezeki bagi para penjual. Namun, Tasya merasa dirinya harus menyebarkan kesadaran dan mengingatkan hal tersebut demi kebaikan.
"Buat kalian yang ga peduli dengan kesehatan gigi kalian juga aku ga memaksa kalian untuk melakukan prosedur yang benar, go ahead do what you want. Aku cuma mau sampein buat kalian yang sebenernya ga tau apa2 dan ingin diberi wawasan," ujarnya dalam postingannya yang lain.
Postingan ini pun mendapat beragam tanggapan dari para pengikutnya, baik yang positif dan negatif. Termasuk akun-akun Instagram yang menjual berbagai produk yang ia sebutkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Dari Buttonscarves hingga Rizman Ruzaini: Koleksi Enam Desainer yang Mencuri Perhatian di Borobudur
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Daftar Antrean KJP Pangan Bersubsidi DKI Jakarta 2026, Cek di Sini!
-
5 Tren Warna Baju Lebaran 2026, Bikin Penampilan Makin Fresh dan Elegan
-
4 Rekomendasi Liquid Foundation Lokal dengan Hasil Natural dan Perlindungan UV
-
5 Sepatu Running Lokal Sekelas Asics Gel Kayano: Kualitas Top, Harga Rp400 Ribuan
-
5 Cushion Minim Oksidasi untuk Usia 40-an, Bisa Menyamarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Murah di Indomaret, Bikin Wajah Cerah Terlindungi
-
Reset Tubuh dan Pikiran , Menata Ulang Gaya Hidup Sehat di Awal Tahun
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda