Suara.com - Tepat di hari ulang tahun putranya, Archie, yang pertama kemarin, 6 Mei 2020, Meghan Markle dan Pangeran Harry merilis sebuah video menggemaskan Archie Harrison.
Video ini dibuat untuk kampanye #SaveWithStories dari Save the Children UK, yang mengajak lebih banyak orang untuk memberi bantuan terhadap anak-anak yang terkena dampak dari pandemi Covid-19 di Inggris, seperti makanan maupun buku pelajaran.
Dalam video berdurasi tiga menit yang diunggah di Instagram dan Twitter dengan akun @savechildrenUK, terlihat Meghan Markle sangat antusias membacakan sebuah buku berjudul "Duck! Rabbit!" sebagai 'hadiah' ulangtahun Archie yang pertama.
Seperti anak-anak pada umumnya, Archie Harrison yang mengenakan jumper berwarna putih polos terlihat aktif dengan rasa ingin tahu yang tinggi saat mendengarkan sang ibu membacakan cerita untuknya.
Sementara Pangeran Harry yang merekam video tersebut sesekali tertawa melihat tingkah lucu sang putra yang tidak bisa diam di tengah sesi mendongeng itu.
"Terima kasih #DuchessMeghan karena telah membantu kami mengumpulkan dana coronavirus dengan membaca "Duck! Rabbit" oleh @akrfoundation, diilustrasikan oleh @tlichtenheld (diterbitkan oleh @chroniclekidsbooks)," tulis keterangan dalam video tersebut di Instagram.
Dilansir dari Marie Claire, saat ini ketiganya tengah melakukan pembatasan sosial atau karantina seperti kita semua, akibat pandemi Covid-19 di Amerika Serikat (AS).
Meski belum jelas apakah ketiganya akan merayakan ulang tahun bersama sang nenek, Doria Ragland, di Los Angeles, AS, ataukah keluarga kerajaan Inggris ikut mengucapkan ulang tahun bagi Archie yang pertama melalui Zoom atau Skype.
Namun Meghan Markle, Pangeran Harry, dan Archie Harrison tentunya tetap melewati hari ulang tahun pertama Archie dengan istimewa, apa pun yang terjadi.
Baca Juga: Ribet Bak Diva, Fotografer Ini Ungkap Sederet Sikap Buruk Meghan Markle
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak
-
5 Rekomendasi Sunscreen Gel SPF 50 Terbaik, Cocok untuk Tipe Kulit Berminyak
-
5 Rekomendasi Energy Gel Terbaik di Indomaret untuk Lari, Murah Meriah!
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini