Suara.com - Membuat hidangan spesial untuk suami dan keluarga di rumah menjadi salah satu kebahagiaan tersendiri bagi banyak ibu, termasuk selebgram Caca Tengker.
Adik artis Nagita Slavina ini membagikan sebuah foto masakan di Instagram pribadinya @cacatengker, yang khusus ia buat untuk sang suami, Barry Tamin. Caca membuatkan Grill Master Chicken Magic Rub untuk makan siang.
"A simple late lunch for Mas @barry.tamin. Ini resep super simple dan nggak repot, waktu masak kurang lebih 30 menit saja, selama bahannya sudah lengkap," tulisnya dalam keterangan foto yang mendapat lebih dari 6700 likes tersebut.
Wanita bernama lengkap Alsi Mega Marsha Tengker ini pun berbagi resep spesial tersebut untuk para pengikutnya. Penasaran? Berikut resep makan siang simpel ala Caca Tengker yang suara.com kutip dari akun Instagram miliknya.
Bahan:
- 2 paha ayam utuh (dibagi 2 menjadi paha atas dan paha bawah agar lebih cepat matang)
- 5 siung bawang putih (3 siung dikupas, 2 siung dicincang)
- 2 buah wortel (potong 6-8 bagian)
- 1 buah jagung (potong 4 bagian)
- 10 baby potatoes
- 1 tomat kupas (potong 2 bagian)
- Secukupnya minyak zaitun
Bumbu untuk memanggang:
- Secukupnya lemon
- Secukupnya garam
- Secukupnya garam
- Secukupnya lada hitam halus
Cara membuat:
- Campur semua bumbu untuk memanggang, oleskan ke potongan ayam dan sayur.
- Taburi bawang putih cincang di atas tomat.
- Oleskan minyak zaitun secukupnya ke masing-masing bahan.
- Mulai masukkan semua bahan yang sudah diberi bumbu, kecuali tomat, ke airfryer 160 derajat celcius selama 20 menit.
- Menyusul masukkan tomat.
- Naikkan suhu airfryer ke 180-200 derajat celcius selama 5-8 menit lagi.
- Keluarkan bahan-bahan dari airfryer, biarkan ayamnya beberapa saat agar juicenya tidak keluar dari dagingnya, sehingga dagingnya tetap juicy.
- Pindahkan ke piring dan sajikan. Selamat mencoba!
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya