Suara.com - Penikmat konten tutorial makeup di media sosial pasti sudah tidak asing dengan Nayla Qatrunnada. Beauty vlogger cilik ini sering membagikan tutorial menarik di Instagram dan YouTube miliknya.
Salah satu yang cukup sering dibagikan Nayla adalah tutorial membuat alis dengan beragam benda mengejutkan. Ia pernah membuat tutorial bikin alis menggunakan centong nasi, sendok, sampai garpu, loh.
Seolah tak cukup dengan hal itu, baru-baru ini Nayla kembali membagikan tutorial bikin alis dengan hanger baju. Hah, bagaimana caranya? Simak nih berikut ini.
Pertama-tama, tentu saja sediakan hanger baju. Kemudian, tempelkan bagian gantungan atas ke bawah alis yang akan digambar.
Poleskan pensil alis sedikit demi sedikit sampai ketebalan yang diinginkan. Ulangi cara itu untuk sisi alis satunya.
Hasilnya pun cukup mengejutkan. Alis Nayla yang "dicetak" menggunakan hanger baju terlihat sangat rapi. "Ini hasil alisnya. Wow rapi banget dan nggak kayak alis ibu dan anak. Gimana?" kata Nayla di akhir video.
Tak butuh waktu lama, video tutorial Nayla ini ditonton ribuan kali kurang dari 24 jam diunggah. Komentar pun diberikan oleh warganet untuk tutorial yang dibagikan bocah asal Situbondo, Jawa Timur itu.
Tips membuat alis ala Nayla ini dianggap bermanfaat oleh banyak warganet di media sosial Instagram. Bahkan ada yang membagikan tips ini kepada beberapa teman.
"(Menyebut beberapa akun Instagram) jangan ribet lagi buat alis," kata warganet membagikan kepada teman-temannya. "Lucu banget, boleh dicoba nih," lanjut yang lain.
Baca Juga: Tutorial Makeup Akhir Bulan, Lip Tint dan Bedaknya Pakai Bahan Tak Terduga
Sementara itu, nama Nayla mulai mencuri perhatian berkat video lucunya membuat video tutorial makeup untuk pergi ke warung. Bakat Nayla dalam makeup pun menuai banyak pujian dari publik sejak saat itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
5 Treatment Kecantikan untuk Menghilangkan Flek Hitam, Lebih Efektif dari Skincare
-
6 Shio Paling Bersinar di 7 November 2025, Keberuntungan dan Rezeki Menanti
-
3 Sunscreen untuk Mencegah Hiperpigmentasi bagi Wanita Usia 40-an
-
7 Rekomendasi Lipstik yang Bisa Buat Blush On: Praktis, Bikin Bibir dan Pipi Jadi Merona
-
Sunscreen SPF 35 Bisa Samarkan Flek Hitam? Ini 3 Rekomendasi Produknya yang Mencerahkan
-
Susunan Upacara Hari Pahlawan 2025 Lengkap Sesuai Pedoman dari Kemensos
-
Doa Hari Pahlawan 2025: Meresapi Semangat Pahlawanku Teladanku dalam Upacara Bendera
-
Terpopuler: Karier Gubernur Riau Dulu Cleaning Service, Izin Pinkflash Ditarik BPOM
-
7 Rekomendasi AC 1/2 PK yang Bagus dan Awet, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
5 Toner Centella Asiatica untuk Meredakan Jerawat Meradang bagi Remaja, Mulai Rp30 Ribuan