Suara.com - Video sekelompok ibu-ibu yang tengah asyik berjoget mengikuti irama dangdut belakangan viral di media sosial. Lantaran kelewat heboh, salah satu ibu bahkan sampai jatuh terjerembap dari panggung.
Dikutip dari cuiran @AREAJULID, video itu awalnya dibagikan oleh akun TikTok @calonimamkamux. Di sana, tampak sekelompok ibu-ibu yang tengah asyik berjoget bersama.
Sayang, aksi berjoget itu dilakukan di atas panggung yang cukup sempit. Ibu-ibu tersebut juga tampak saling berdempetan di area yang terbatas.
Tak hanya heboh, insiden mengenaskan pun terjadi saat ada yang melempar lembaran uang ke udara. Lantaran ingin mengejar uang tersebut, seorang ibu tak sengaja mendorong rekannya hingga jatuh dari panggung.
Akibat jatuh dari panggung yang cukup tinggi, ibu berkerudung hitam tersebut sempat terlihat kebingungan sebelum dibantu berdiri. Sementara, wanita yang tak sengaja mendorongnya tampak berpindah ke barisan belakang.
Sejak diunggah, video itu viral dengan 2,6 juta penonton. Meski begitu, warganet merasa miris karena ibu-ibu lainnya malah menertawakan dan tidak beranjak menolong.
"Kasian, gara-gara uang sawer," tulis akun @calonimamkamux.
"Kalau kayak gini siapa yang salah?" tanyanya lagi sembari mengunggah ulang video tersebut.
Setelah dibagikan, publik pun ramai meninggalkan komentar kepada ibu-ibu berbaju pink yang tak sengaja mendorong. Banyak yang miris karena ibu tersebut kabur tanpa menolong.
Baca Juga: Viral Pengemudi Ojol Bawa Peti Mati, Warganet: Kalau Order Jangan Aneh-Aneh
"Ditunggu klarifikasinya baju pink, kayak nggak punya dosa ya. Jatuhin orangtua langsung ngumpet," tulis salah satu akun.
"Kasian woi itu ibu yang jatuh udah tua, beda sama ibu-ibu yang lain."
"Nggak ada rasa bersalahnya ibu-ibu baju pink, bukannya turun minta maaf."
"Kelihatan kan kalau manusia lebih mentingin uang daripada orang lain."
"Orang-orang udah nggak punya empati ya. Lihat orang jatuh bukannya nolong atau nggak stop joget. Ini malah ketawa-ketiwi," tambah komentar lain miris.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nisfu Syaban Baca Yasin 3 Kali Setelah Maghrib untuk Apa? Ini Penjelasannya
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak Paling Murah di Indomaret
-
Apa Warna Lipstik untuk Bibir Tipis? Ini 5 Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen Wardah untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam di Usia 55 Tahun ke Atas
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Gelap agar Terlihat Muda dan Fresh
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam
-
5 Serum Wardah Paling Laris untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan di Usia 50-an
-
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas