Suara.com - Waktu berbuka puasa menjadi momen yang ditunggu setelah menahan diri dari lapar dan haus selama seharian. Ada banyak makanan yang bisa dijadikan saat berbuka puasa, seperti gorengan maupun minuman manis.
Tetapi, tidak ada salahnya jika berbuka puasa dengan mengkonsumsi kurma. Karena Nabi Muhammad Saw sendiri mengajarkan umatnya untuk berbuka puasa dengan kurma.
Hal ini tertulis dari sebuah hadist Nabi yang berbunyi, “Dari Anak bin Malik, ia berkata Nabi Saw biasa berbuka puasa sebelum shalat dengan ruthab (kurma basah). Jika tidak ada ruthab, maka beliau berbuka dengan tamr (kurma kering). Jika tidak ada tamr, beliau meminum seteguk air,” (HR. Abu Dawud).
Ibnu Qayim Al-Jauziyah menerangkan, cara Nabi Saw saat berbuka dengan kurma atau air, mengandung hikmat yang dalam, karena saat berpuasa lambung kosong dari asupan makanan.
Selain itu, karbohidrat yang ada di buah kurma lebih mudah masuk ke dalam liver (hati), sehingga buah ini cocok dimakan saat berbuka untuk mengontrol organ tersebut.
Melansir dari BBC Good Food, studi yang dilakukan di tahun 2015 mengungkap, mengkonsumsi kurma dapat mengurangi risiko kanker usus besar. Hal ini karena memiliki kandungan serat dan polifenol yang tinggi, sehingga kandungan ini dapat meningkatkan pergerakan usus.
Di samping itu, perlu ketahui doanya sebelum makan kurma saat berbuka, berikut doanya.
“Dzahabazh zhoma’u wabtallatil ‘uruqu wa tsabatal ajru insya Allah.”
Artinya:
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Palembang Hari Keenam Ramadhan 1442 Hijriah
Telah hilanglah dahaga, telah basahlah kerongkongan, semoga ada pahala yang ditetapkan, jika Allah menghendaki (Hadits shahih, Riwayat Abu Daud 2/306, no. 2357).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Referensi Cerita Liburan Sekolah di Rumah untuk Tugas Mengarang yang Anti Mainstream
-
Mau Kulit Lebih Sehat dan Bebas Jerawat? Ini Makanan yang Perlu Dihindari
-
Bye-bye Kerutan! Cek 7 Serum Lokal Ampuh yang Bekerja Seperti Suntik Botox
-
5 Rekomendasi Basic Skincare dr Tompi Versi Murah di Bawah Rp50 Ribu
-
Ramalan Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 3 Januari 2026, Cek Apakah Kamu Termasuk!
-
Parfum Evangeline Tahan Berapa Jam? Ini 7 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
5 Sepatu Trekking Lokal Vibes Salomon Ori, Produk Dalam Negeri Kualitas Jempolan
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026