Suara.com - Sebuah perusahaan kosmetik di Korea Selatan diketahui mengajukan hak paten atas kata "Borahae" sebagai merek dagang mereka. Aksi ini mengundang pro kontra karena kata "Borahae" berkaitan dengan grup BTS.
Artikel di Naver mengabarkan perusahaan kosmetik "L" mendaftarkan kata "Borahae" sebagai merek dagang pada September 2020. Perusahaan ini menangani produk kosmetik, parfum, hingga sabun.
Pengajuan itu telah terdaftar dalam database KIPRIS (Layanan Informasi Hak Kekayaan Intelektual Korea). Lalu, apa hubungannya dengan grup yang digawangi oleh RM dan kawan-kawan itu?
Jadi, kata "Borahae" dipopulerkan oleh V BTS yang juga berarti "I Purple You". Frasa ini digunakan oleh V dan member BTS lain untuk mengekspresikan rasa cinta mereka terhadap ARMY (sebutan untuk fandom BTS).
Begitu pula ARMY yang juga menggunakan frasa "Borahae" untuk mengungkapkan cinta mereka terhadap sang idola. Hal inilah yang kemudian menuai pro dan kontra di kalangan warganet Korea Selatan.
"Aku tidak yakin ini ego yang berlebihan. Kata itu sendiri dibuat oleh orang lain dan mereka menjadi orang yang mengajukan hak paten? Kenapa orang-orang mencoba mencari keuntungan dari BTS?" celetuk warganet.
"Aku nggak tahu apakah perusahaan meniru mereka (BTS) atau tidak. Tapi untuk mengatakan bahwa kamu tidak pernah mendengar kata 'Borahae' selain dari BTS, itu sedikit berlebihan," imbuh yang lain.
"Tapi kalau BTS tidak pernah berpikir membuat bisnis dengan kata Borahae lalu apa salahnya kalau perusahaan lain memakainya?" tutur warganet lain.
"Mereka mengajukan hak paten sejak September 2020. Aku tidak melihat masalah besar di sini. Ini sesuatu yang bisa datang dari siapa pun. Tentu saja aku tahu kalau BTS mempopulerkan warna ungu, tapi banyak perusahaan di luar sana yang sudah lebih dulu memikirkan ungu sebagai branding mereka," pungkas yang lain.
Baca Juga: Daftar Pemenang Billboard Music Awards 2021, BTS Raih 4 Penghargaan
Melansir Sports Kyunghyang pada Sabtu (29/5/2021), perusahaan "L" sempat dimintai keterangan perihal alasan dan makna dari kata "Borahae" yang mereka pakai. Namun mereka enggan memberikan banyak detail.
"CEO kita sendiri yang mengajukannya, jadi karyawan tidak terlalu tahu detailnya. Dia tidak ada di sini sekarang, jadi tolong hubungi kami lagi besok," ujar perwakilan perusahaan saat dihubungi Sports Kyunghyang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
5 Sepatu Alternatif Docmart yang Stylish dan Empuk, Harga Mulai Rp200 Ribuan
-
Promo Superindo Hari Ini 2 November 2025: Diskon 50% dari Sosis hingga Deterjen
-
5 Rekomendasi Foundation Lokal Mulai Rp65 Ribu yang Tahan Lama, Cocok Banget untuk Makeup Wisuda!
-
5 Liptint Tahan Lama Terbaik untuk Bibir Hitam, Ada Kelebihan vs Kekurangannya
-
Minyak Kemiri Vs Minyak Rosemary, Mana yang Lebih Ampuh dan Cepat Menumbuhkan Rambut?
-
Nikahan Massal Anak Daro di Jakarta Coffee Week 2025: Saat Kopi, Budaya, dan Kolaborasi Menyatu
-
Sunscreen Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam SPF Berapa? Ini 3 Review Produk dan Harganya
-
5 Rekomendasi Cushion Waterproof dan Tahan Lama, Bikin Makeup Tak Mudah Luntur
-
Ramalan Zodiak Cancer dkk 2 November 2025: Info Lengkap Asmara, Karier, dan Keuangan
-
Indonesia Darurat Bullying 2025: Satu Sekolah di Bandung Temukan Solusi Brilian!