Suara.com - Membahas tentang tanaman hias merupakan sebuah topik yang tidak pernah ada habisnya, salah satu tanaman hias yang cukup diminati belakangan ini adalah jenis sirih gading.
Tanaman memiliki nama ilmiah pathos ini menjadi tanaman yang cukup diburu dewasa ini, pasalnya selain memiliki sisi estetika yang tinggi tanaman ini juga dipercaya dapat digunakan sebagai pembersih udara alami.
Pada kesempatan ini kami akan mengulas tentang tips mudah menumbuhkan daun sirih gading, mari simak!
Tips Mudah Membuat Daun Sirih Gading menjadi Lebat
Seperti yang kita semua ketahui bahwa bagian daun merupakan nilai jual tertinggi yang dimiliki oleh tanaman ini, oleh karena itu daun tanaman sirih gading memiliki nilai estetika yang sangat tinggi.
Sehingga salah satu faktor tingginya harga tanaman sirih gading ini adalah karena daunnya yang lebat, tidak heran jika para penjual maupun pemelihara tanaman ini saling berlomba untuk membuat tanaman ini memiliki daun yang lebat.
Di bawah adalah beberapa tips yang dapat anda lakukan untuk membuat daun tanaman sirih gading yang anda miliki menjadi lebat.
1. Intensitas penyiraman
Tips yang pertama adalah dengan cara memperhatikan intensitas penyiraman, seperti yang kita ketahui bahwasannya air merupakan sumber kehidupan bagi makhluk hidup termasuk pada tanaman. Pastikan bahwa tanaman yang anda miliki mendapatkan asupan cairan yang cukup, sehingga tidak terjadi dehidrasi yang akhirnya membuat daun menjadi layu.
Baca Juga: Inilah 10 Penyebab Daun Aglonema Layu dan Cara Memulihkannya
Intensitas idealnya anda dapat melakukan penyiraman tanaman pada 2 kali dalam satu hari, pasalnya jika terlalu banyak disiram justru dapat membuat tanaman anda menjadi mati.
2. Pemberian Pupuk
Pupuk memiliki peran sebagai pemicu pertumbuhan pada tanaman, meskipun pada dasarnya sirih gading bukan menjadi tanaman yang terlalu membutuhkan pupuk. Untuk jenis pupuk yang diberikan anda dapat menggunakan kompos maupun larutan rumput car sebagai penyubur tanah, setidaknya berikan pupuk dalam jangka waktu 1 atau 2 kali dalam setiap bulannya.
3. Lingkungan Sekitar
Tips yang ketiga adalah pastikan bahwa lingkungan dimana tanaman anda berada adalah lingkungan yang ideal, contohnya pencahayaan dan suhu.
Usahakan tanaman anda tetap terpapar sinar matahari namun tidak secara langsung, hal ini bertujuan untuk menjaga suhu tanaman agar tidak terlalu lembab. Perlu anda ketahui kelembaban suhu pada tanaman dapat mempercepat proses pembusukan pada akar, sehingga akan membuat tanaman mati.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak