Suara.com - Bakso tentu sudah menjadi kuliner yang tak asing lagi di telinga. Keberadaan bakso cukup mudah ditemui mulai dari pedagang keliling, warung sederhana, hingga restoran.
Seiring perkembangan zaman, varian bakso pun semakin beragam. Bakso jumbo, bakso mercon, bakso keju, dan lainnya mulai ramai diperbincangkan masyarakat.
Salah satu restoran bakso jadi viral di sosial media karena menjual bakso yang unik. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @baksorusukjoss.
Dalam unggahan itu, tampak seorang pria memesan bakso dengan ukuran yang sangat besar. Tak seperti bakso pada umumnya yang disajikan dengan mangkuk, menu ini menggunakan piring panas.
Kuah kaldu bakso jumbo ini diletakkan di mangkuk terpisah. Tampak aneka sayuran seperti sawi, tauge, daun bawang dan tahu yang ada dalam mangkuk kaldu itu.
Sesampainya di meja, pria ini langsung menuangkan kuah kaldu ke atas bakso itu. Asap dari piring panas pun seketika mengepul.
Nama menu bakso jumbo itu adalah bakso lava. Ukurannya yang besar ternyata berisi sambal yang pedas dan juga bakso kecil di dalamnya.
Satu porsi bakso lava yang memiliki berat hingga 1 kilogram ini dibanderol dengan harga Rp18 ribu saja. Pelanggan dapat membelinya di Bakso Rusuk Joss yang gerainya sudah tersebar di sejumlah kota seperti Bekasi, Jakarta, Bandung, Karawang, Pekanbaru, Bogor, Tangerang, dan Depok.
Video yang viral ini kemudian menarik perhatian banyak masyarakat serta beragam komentar.
Baca Juga: Bakso Sony Tutup Gerai di Bandar Lampung, Eva Dwiana Sedih: Itu Makanan Favorit Bunda
"Sumpah ini tuh enak banget bikin ketagihan. Udah lama nggak makan ini lagi, kangen," komentar seorang warganet memberi ulasan.
Warganet lain ikut berkomentar. "Gede banget kayak bola basket," ujar warganet ini.
Sementara itu, video bakso viral ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Untuk melihat video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun