Suara.com - Setiap anak tentu akan merasa bahagia, saat melihat senyum di wajah sang ibu di hari spesialnya. Namun, hal sebaliknya justru dialami seorang lelaki yang kisahnya viral di TikTok baru-baru ini.
Melalui sebuah video, ia menceritakan perasaannya yang hancur saat sang ibu harus menelan kekecewaan di hari ulang tahunnya, karena teman-temannya tak datang ke pesta ulangtahun yang ia selenggarakan.
Lewat akun @coxy.official ia memperlihatkan tayangan memilukan saat sang ibu tengah duduk sendirian di gazebo ulang tahunnya, di sebuah taman dengan dekorasi ulang tahun yang meriah, seperti balon dan poster ulang tahun warna-warni.
Perempuan paruh baya tersebut kemudian mengambil beberapa keripik untuk menghabiskan waktu, lalu membuka hadiahnya sendirian. Lihat video lebih lengkap di sini.
"Hari ini adalah hari ulang tahun ibuku. Dia mengundang semua temannya, tapi tidak ada satupun yang hadir menunjukkan diri," tulisnya dalam video tersebut.
Dilansir The Sun, Coxy menulis bahwa ibunya mengatakan dia baik-baik saja. Tapi dia tahu, bahwa ibunya pasti merasa kesal. Sang anak menambahkan bahwa ibunya layak mendapatkan yang lebih baik.
Video menyayat hati ini telah dilihat lebih dari 7,7 juta kali, tentu saja banyak warganet bersimpati dan menyampaikan harapan mereka untuk ibu Coxy.
"Omg aku menangis. Tolong beri tahu dia bahwa aku akan datang ke pesta itu," kata seorang warganet
Yang lain menambahkan, "Aku merasa sangat buruk untuknya, aku akan datang ke pesta itu."
Baca Juga: Barang Penumpang Ketinggalan, Driver Ojol Syok Lihat Isinya: Badan sampai Gemetar!
Untungnya, ceritanya berakhir bahagia saat Coxy memposting video lanjutan dari hadiah sanhat spesial yang dia beli untuknya.
Dia mengatakan kepada ibunya untuk membacakan pesan yang dia tulis di beberapa lembar kertas yang merinci hadiah itu dan ibunya langsung menangis ketika dia menemukan apa itu.
Catatan itu mengatakan, "Untuk ulang tahunmu, aku ingin melakukan sesuatu yang berbeda jadi aku telah melunasi hipotekmu."
"Karena tidak ada yang muncul, saya ingin melakukan sesuatu yang istimewa untuknya. Jadi dia sekarang memiliki lebih banyak uang untuk hal-hal yang dia inginkan," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Shio Apa yang Paling Hoki Hari Ini 7 Januari 2026? Cek Daftar Lengkapnya
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 40 Tahun dengan Bantalan Empuk yang Nyaman
-
Cara dan Syarat Daftar BPJS Kesehatan untuk Pasien Cuci Darah
-
5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
-
7 Lip Balm untuk Merawat Bibir Pecah-pecah, Ada Kandungan SPF
-
The Westin Surabaya Rilis Perayaan Imlek Termewah: Intip 8 Hidangan Emas Menyambut Tahun Kuda Api
-
3 Waktu Terbaik Menggunakan Air Mawar agar Wajah Tetap Segar, Intip Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen yang Tidak Perih di Mata saat Terkena Air Wudhu, Aman buat Re-apply
-
5 Kandungan Skincare Wajib untuk Wanita Usia 40 Tahun selain Retinol
-
7 Sepatu Walking Murah untuk Kaki Lebar: Ada Pilihan Dokter Tirta, Harga Terbaik 2026