Suara.com - Saat menghadiri acara pernikahan, umumnya tamu akan dijamu dengan aneka makanan. Menu yang disajikan pun cukup beragam mulai dari makanan ringan, aneka olahan daging, minuman segar, dan makanan penutup pun tersedia.
Biasanya para tamu akan mengambil santapan dan menikmati makanannya di kursi yang tersedia. Namun, rupanya perlu hati-hati saat menaruh makanan karena hal tak terduga bisa saja terjadi.
Salah satu contohnya tampak dalam unggahan akun TikTok @ghibranasthagina. Dalam unggahan itu tampak suasana sedang berada di acara pernikahan.
Sejumlah tamu undangan tengah menikmati santapannya di bangku masing-masing. Karena tak tersedia meja untuk tamu, mereka memanfaatkan kursi kosong untuk tempat menaruh piring atau gelas.
Seorang wanita berbaju biru tengah menyantap makanannya. Namun, ia memutuskan untuk menaruh piring di kursi untuk sejenak.
Di sinilah awal mula insiden tak terduga itu terjadi. Saat wanita berbaju biru itu tengah mengalihkan pandangan dari santapannya, pria yang bertugas mengangkut piting kotor datang.
Pria itu lantas mengambil piring milik wanita berbaju biru karena dikira sudah tak akan dimakan. Kemudian, wanita berbaju merah muda di samping bangku kosong itu meletakkan piring miliknya di bangku yang sama karena hendak minum.
Piring yang ada di bangku itu lantas diambil oleh wanita berbaju biru karena disangka miliknya. Setelah tuntas melepas dahaga, wanita ini menaruh minuman di kursi dan hendak mengambil piringnya.
Wanita berbaju merah muda ini langsung terkejut melihat piringnya hilang. Ia mencari ke mana-mana bahkan sampai ke belakang kursi.
Baca Juga: Terpeleset saat Kondangan, Tamu Ini Dapat Ganti Rugi Rp600 Juta dari Pengantin
Video ini kemudian menarik beragam komentar warganet. Ribuan komentar memenuhi unggahan ini.
"Sumpah gue juga kadang kesel sama abang-abang yang ambil piring di kondangan. Belum selesai makan, gua taruh sebentar pas dilihat lagi tau-tau piring udah raib," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Ngakak banget lihat mbaknya cari piring sampai ke belakang kursi," ujar warganet ini.
Sempat membuat banyak orang tertawa dan meyakini kejadian ini nyata. Faktanya ini adalah potongan dari video dari kanal YouTube Arif Muhammad atau yang akrab disapa Mak Beti.
Meski demikian, kejadian seperti ini mungkin saja terjadi sehingga Anda tetap perlu memperhatikan makanan Anda saat di kondangan.
Sementara itu, hingga Kamis (23/9/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 3 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Chemical, Physical, atau Hybrid Sunscreen? Begini Cara Pilih Tabir Surya untuk Usia 40-an
-
5 Sepatu Jalan Kaki Paling Nyaman Dipakai Seharian, Mulai Rp300 Ribuan
-
Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
-
Mengapa Pertanian Berkelanjutan Menjadi Kunci Masa Depan Indonesia
-
5 Fakta Menarik Tas Kulit yang Dipakai PM Jepang Sanae Takaichi, Pesanan Langsung Melonjak