Suara.com - Belanja online kini sudah menjadi aktivitas yang banyak dilakukan. Meski begitu, tidak sedikit pula yang berakhir dikecewakan saat belanja online.
Salah satu contoh adalah curhatan wanita satu ini. Wanita tersebut membeli jaket di salah satu lapak toko online yang cukup terkenal.
Melansir The Sun, wanita bernama Cerise Lynch tersebut membagikan ke TikTok bahwa dirinya belanja online di toko PLT atau Pretty Little Thing.
"PLT melakukannya lagi," tulis Cerise pada caption unggahan miliknya.
Menurut Cerise, saat itu ia hanya ingin mencari outfit baru yang bisa membuat dirinya terlihat keren.
Cerise lantas memutuskan untuk membeli jaket panjang atau coat berwarna oranye cerah.
Pada foto yang tertera di Pretty Little Thing, terlihat jika jaket tersebut tampak pas dipakai oleh si model dan memiliki bentuk yang trendi.
Meski begitu, Cerise sukses dibuat kaget saat melihat penampakan jaket oranye yang diterimanya tersebut.
Berbeda dengan penampilan di website, jaket hasil belanja online tersebut tampak terlalu besar dipakai dan memiliki warna lebih tua.
Baca Juga: Cara Membuat Akun PayPal Ternyata Sangat Mudah, Bisa Dapatkan Kemudahan saat Berbelanja Online
Tak hanya itu, Cerise membandingkan jaketnya dengan seragam tukang sampah hingga pramugari maskapai Easy Jet.
"Apakah kau butuh sampahmu dikumpulkan?" tanya Cerise sambil mencoba memakai jaket tersebut.
"Silakan keluar di sini, sini, dan sini," tambahnya menirukan pramugari.
Kemudian, Cerise juga menyebut jika jaket tersebut malah membuatnya terlihat mirip dengan orang-orangan sawah.
Melihat jaket hasil belanja online di PLT tersebut, tidak sedikit warganet yang memberikan komentar setuju dengan Cerise.
"PLT sangat sampah," tulis salah satu komentar yang ikut kecewa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Shio yang Paling Beruntung 29 Januari 2026, Rezeki Mengalir Lancar
-
Apakah Onitsuka Tiger Mexico 66 Cocok untuk Usia 50 Tahun? 5 Series Ini Juga Tak Kalah Nyaman
-
5 Rekomendasi Commuter Bike Termurah untuk Pekerja: Gowes Nyaman, Dompet Aman
-
Terpopuler: Es Gabus Terbuat dari Apa hingga Deretan Lipstik Paling Laris
-
5 Pilihan Lipstik di Bawah Rp50 Ribu, Meski Murah Tetap Nyaman dan Tahan Lama
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun