Sajian banoffee. (Shutterstock)
Suara.com - Banana toffee merupakan salah satu makanan penutup atau dessert dari Inggris yang kini juga cukup populer di Indonesia. Kira-kira, seperti apa resep banana toffee yang nikmat ini?
Bahan yang mudah ditemukan serta cara membuatnya yang tidak memakan waktu lama, membikin banana toffee menjadi salah satu dessert andalan yang bisa Anda buat sendiri di rumah atau bahkan dijual.
Dilansir dari kanal YouTube Trivina Kitchen, berikut resep banana toffee dessert cup.
Resep Banana Toffee
Bahan saus karamel:
- 200 gr gula pasir
- 80 ml air
- 180 ml whipping krim
- 30 gr mentega tawar
- 1 sdt ekstrak vanilla
- sejumput garam
Bahan whipped cream:
- 300 ml whipping krim
- 1 sdm gula pasir
- Bahan base dessert cup
- 20 gr biskuit
- 60 gr mentega tawar cair
Bahan tambahan:
- 3-4 buah pisang manis, potong kecil-kecil
- Bubuk coklat
- Pertama, masukkan 200 gr gula pasir ke dalam panci dengan 80 ml air. Panaskan dengan api sedang dan hindari mengaduk gula.
- Masak sampai larutan gula berubah warna menjadi kecoklatan. Setelah itu, matikan api dan tuangkan 180 whipping krim, aduk merata.
- Selanjutnya, tambahkan 30 gr mentega tawar. Aduk sampai tercampur dengan adonan, lalu tambahkan ekstrak vanila dan sejumput garam. Aduk lagi sampai merata dan biarkan sedikit mendingin supaya adonan mengental.
- Sementara itu, hancurkan biskuit dengan bantuan rolling pin di dalam plastik. Kemudian, tambahkan mentega tawar yang telah dicairkan. Aduk sampai merata dan biskuit sedikit lengket.
- Setelah itu, masukkan 2-3 sdm remahan biskuit ke dalam dessert cup berukuran 300 ml. Ratakan sampai menutupi dasarnya, sisihkan.
- Sementara itu, campurkan 300 ml whipping krim dengan gula pasir. Mixer sampai teksturnya kaku.
- Masukkan whipping krim ke dalam wadah plastik segitiga, sisihkan.
- Di tempat lain, potong pisang berbentuk bulatan tipis, sisihkan.
- Selanjutnya, tuangkan saus karamel yang sudah didiamkan di atas lapisan biskuit pada dessert cup. Pastikan semua permukaan tertutupi dengan saus karamel.
- Kemudian, susun potongan pisang di atas saus karamel, dan tuang kembali saus karamel, tidak perlu benar-benar menutupi pisang.
- Setelah itu, semprotkan whipping krim yang sudah dibuat di atas potongan pisang dan saus karamel, sampai seluruh permukaan tertutup dan mencapai batas dessert cup.
- Ratakan whipped cream dengan sendok dan beri taburan bubuk coklat di atasnya.
- Banana toffee siap disajikan.
Itulah resep banana troffle yang bisa dijadikan ide bisnis rumahan. Selamat mencoba!
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Vitamin Apa Untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Skincare dengan Bahan Aktif Paling Aman
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet
-
Dari K-Drama ke Destinasi Nyata: Korea Travel Fair 2025 Hadirkan Pengalaman Wisata Autentik