Suara.com - Pada sebuah penelitian yang dilakukan oleh Deborah Carr, seorang profesor sosiologi di Boston University, sekitar 25 persen pria yang sudah beristri telah selingkuh dan tidur dengan wanita lain selama masa pernikahan mereka.
Bukan hanya kebosanan yang mendorong mereka melakukan hal buruk ini, namun juga ada alasan lain seperti mereka menjauh secara emosional dari pasangannya dan beberapa di antaranya juga berselingkuh karena merasa memiliki kesempatan.
Lantas bagaimana cara mengetahui suami Anda berselingkuh? Dilansir dari laman survive divorce, berikut 7 tanda seorang suami berselingkuh.
1. Berbohong akan hal-hal kecil
Jika Anda tidak bisa mempercayainya pada suatu hal yang kecil, maka Anda tidak mungkin mempercayainya pada suatu hal yang lebih besar. Hal ini mungkin terlihat sederhana, namun hal-hal kecil inilah yang nantinya akan menjaga hubungan Anda dan suami. Jadi, jika mereka mulai membicarakan kebohongan akan hal kecil maka patut dicurigai.
2. Menjawab pesan dengan tidak acuh
Jika suami Anda termasuk seseorang yang romantis atau selalu memberi kabar di manapun mereka berada dan tiba-tiba berhenti melakukannya, Anda patut curiga. Ini bisa menjadi salah satu tanda bahwa mereka sedang berusaha menyembunyikan sesuatu pada Anda terutama selingkuh.
3. Menyebut nama wanita lain berulang kali
Tanda suami selingkuh selanjutnya adalah membawa nama wanita lain tanpa sadar pada setiap percakapan yang sedang kalian lakukan. Ini mungkin sesuatu yang wajar, namun bisa juga diartikan bahwa di pikirannya nama wanita itu selalu ada.
Baca Juga: Kerukunan Keluarga Luwu Raya Dorong Pembentukan Kabupaten Luwu Tengah
4. Mengubah kata sandi sosial media
Jika mereka mengubah kata sandi tanpa memberi tahu Anda padahal biasanya kalian berbagi mengenai hal itu, maka ini adalah tanda bahwa bahwa ada sesuatu atau seseorang yang sedang mereka sembunyikan. Apalagi, jika mereka menolak ketika Anda menanyakannya tanpa mengungkapkan alasan yang masuk akal.
5. Berkurangnya kegiatan di ranjang
Ketika ketertarikan seksual memudar, biasanya kebiasaan satu ini berkurang secara bertahap. Jika suami Anda menjadi tidak bernafsu melakukan kegiatan di ranjang dalam jangka waktu yang lama padahal biasanya mereka menginginkannya, maka tebaklah siapa yang sedang mereka inginkan di atas ranjang saat itu.
6. Teman-temannya berubah
Suami Anda mungkin dapat melakukan kebohongan yang sempurna akan perselingkuhannya dengan Anda. Namun, tindakan bodoh ini tidak akan mudah mereka tutupi dari rekan kerjanya. Jadi, jika Anda melihat percakapan mereka berubah tanpa suatu hal yang jelas, ini mungkin karena mereka sudah tahu apa perselingkuhan suami Anda.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              6 Zodiak yang Dikenal Suka Nunda Pekerjaan, Selalu Andalkan The Power of Kepepet
 - 
            
              Sabrina Alatas Anaknya Siapa? Intip Silsilah Keluarga Sang Chef Muda
 - 
            
              Basreng Indonesia Ditarik BPOM Taiwan, Kenali Ciri-Ciri Cemilan dengan Pengawet Berlebihan
 - 
            
              Penghasilan YouTube Pandji Pragiwaksono, Minta Maaf Usai Dianggap Singgung Adat Toraja
 - 
            
              5 Pilihan Moisturizer Viva Buat Samarkan Flek Hitam, Cuma Rp10 Ribuan!
 - 
            
              5 Sunscreen Tone Up Non Comedogenic Terbaik untuk Kulit Berjerawat
 - 
            
              Berapa Lama Wardah Crystal Secret Bisa Hilangkan Flek Hitam? Cek Fakta dan Rekomendasinya
 - 
            
              Wewangian untuk Remaja: Bukan Sekadar Harum, Tapi Sumber Rasa Percaya Diri dan Energi Positif
 - 
            
              Profil dan Rekam Jejak Rektor UNM, Diberhentikan Buntut Dugaan Pelecehan
 - 
            
              Event Lari Berdampak Bagi Pelestarian Hijau, Mandatalam Earth Run 2025 Tanam 2.000 Bibit Pohon