Suara.com - Pandemi Covid-19 membuat banyak masyarakat Indonesia mengurungkan niatnya untuk berlibur ke Jepang. Padahal, sebelumnya masyarakat Indonesia merupakan salah satu wisatawan terbanyak ke Jelang.
Selain mengunjungi sejumlah tempat wisata di negeri Sakura itu, umumnya masyarakat Indonesia juga mencari makanan khasnya. Kini bagi yang dua tahun tidak bisa mengunjungi Jepang, bisa mengobati kerinduan akan kuliner tersebut lewat Japan Dining Festival.
“Kami memahami, banyak nasabah kami yang sudah rindu untuk liburan ke Jepang namun terkendala berbagai pembatasan perjalanan di masa pandemi ini. Maka dari itu, kami menghadirkan Japan Dining Festival untuk memberikan pengalaman makan autentik Jepang yang berkesan,” ujar Takumi Takahashi, Presiden Direktur JCB Indonesia.
Kuliner terbukti mampu mengobati kerinduan liburan yang tidak dapat dilakukan banyak orang di masa pandemi ini. Gastronomi Jepang juga dikenal sarat akan tradisi dan seni yang sudah mendapatkan tempatnya tersendiri di hati penikmat kuliner Indonesia.
Kualitas makanan Jepang juga tidak perlu diragukan lagi karena melalui proses persiapan dan penyajian yang estetik. Berdasarkan situs memasak Chef’s Pencil, di negaranya sendiri, Jepang adalah negara dengan jumlah restoran Michelin terbanyak per kapita di dunia.
“Sebanyak 20 restoran Jepang premium dengan total 26 outlet yang berlokasi di Jakarta dan Bali siap memanjakan lidah pemegang kartu JCB hingga akhir tahun. Jumlah ini akan terus bertambah dan tidak tertutup kemungkinan akan ada restoran dan merchants lainnya yang akan bergabung di luar Jakarta dan Bali, misalnya Surabaya,” menurut Takumi Takahashi, Presiden Direktur JCB Indonesia.
Pemegang kartu JCB akan mendapat diskon hingga 20 persen di restoran yang telah bergabung beserta manfaat tambahan lainnya seperti voucher ekstra di restoran-restoran terpilih dan cenderamata khas Jepang lewat aktivitas snap & share.
Beberapa restoran yang telah bergabung dalam program ini adalah Furusato Izakaya, Daiginjo, Honzen, Katsura, Umenadori, Sake+, dan masih banyak lagi. Program ini telah berhasil meningkatkan rata-rata frekuensi transaksi kartu JCB sekitar 154 persen dan volume transaksi sebesar 192 persen di mitra restoran tersebut. Untuk memberikan pengalaman makan autentik Jepang yang terbaik, JCB juga akan berkolaborasi dengan lebih banyak restoran dan merchant premium lainnya.
“Kami ingin memberikan pengalaman sedekat mungkin dengan tamu kami untuk merasa seperti di Jepang saat bersantap di Furusato Izakaya, tidak hanya dengan sajian kuliner kami, tetapi juga dengan desain interior kami” ujar Shinichiro Takada, Japanese Chef Restoran Furasato Izakaya, Jakarta.
Baca Juga: Gak Harus Selalu Mahal, Berikut Rekomendasi Kuliner untuk Self-Reward di ShopeeFood
Sementara itu, Japan National Tourism Organization (JNTO) turut mendukung program ini melalui aktivitas konsumen di digital untuk membangkitkan eforia pelanggan dan menjangkau lebih banyak penikmat makanan Jepang. Pelanggan dapat membagikan momen spesial di Instagram saat mengunjungi beberapa Restoran Japan Dining Festival untuk mendapatkan bingkisan menarik dari JCB dan JNTO.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya