Suara.com - Momen perayaan hari ulang tahun Aurel Hermansyah tampaknya masih hangat untuk diperbincangkan. Apalagi kini ia bersama sang sekeluarga masih merayakannya di beberapa tempat wisata dan bersejarah di luar negeri.
Kali ini, baik Aurel maupun Atta Halilintar menjatuhkan pilihan pada negara Eropa bekas Kekaisaran Romawi berdiri, Italia. Tidak hanya dikenal akan berbagai bangunan bersejarah, Italia juga menyajikan berbagai wisata alam yang indah.
Pada momen liburan ini, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar rajin memamerkan berbagai outfit yang menarik dan mencuri atensi. Apalagi keduanya kerap menunjukkan berbagaia pakaian mahal dengan aksesoris mewah.
Salah satu aksesoris yang paling menarik adalah kacamata yang dikenakan Aurel Hermansyah yang terlihat simpel. Tidak hanya itu, Atta Halilintar turut memperlihatkan koleksi kacamatanya yang lebih elegan dan eye-catching.
Dilansir dari akun Instagram Fashion Aurelie Hermansyah Atta, Aurel mengenakan kacamata yang terlihat lebih kasual. Memiliki lensa bening, kacamata ini dilengkapi gagang dengan motif yang sederhana.
Kacamata ini ternyata merupakan keluaran dari brand Gentle Monster yang termasuk koleksi Gentle Monster x Jenny Angel BEC1. Untuk harganya sendiri bisa mencapai sekitar Rp4,2 juta.
Sementara itu, kacamata yang dikenakan oleh sang suami, justru lebih mahal daripada yang dipakai oleh Aurel. Kacamata milik Atta didesain dengan lebih mewah dan logo emas di bagian samping.
Dibuat gagang hitam dan lensa berwarna dominan coklat, produk ini dikeluarkan oleh brand terkenal Amerika, Off-White. Harganya pun lebih mahal, mencapai Rp6,6 juta untuk satu produknya.
Warganet pun ramai membicarakan kacamata yang dikenakan oleh sepasang suami istri ini. Banyak yang memberikan pujian terhadap penampilan keduanya.
Baca Juga: Cek Harga Outfit ABG Citayam Fashion Week, dari Ratusan Ribu hingga Jutaan Rupiah
"Ganteng banget Papa Ameena," kata warganet.
"Keren ini cocok dipakai oleh Mama Nur," tambah yang lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Vitamin Apa Untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Skincare dengan Bahan Aktif Paling Aman
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet
-
Dari K-Drama ke Destinasi Nyata: Korea Travel Fair 2025 Hadirkan Pengalaman Wisata Autentik