Suara.com - Kabar gembira datang dari keluarga Krisdayanti dan Raul Lemos. Putri pertama keduanya, Amora Lemos, baru saja menginjak usia ke-11.
Untuk merayakan momen spesial ini, Krisdayanti pun menggelar pesta ulang tahun. Beberapa selebritis seperti Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah terlihat menghadiri acara ini.
Pasangan muda ini pun mengunggah momen keseruan ulang tahun Amora melalui instagramnya attahalilintar.
"Happy birthday Amora!" tulisnya sebagai keterangan.
Dalam unggahan tersebut nampak dekorasi ulang tahun yang terdiri dari kertas metalik warna pink dan silver. Terdapat hiasan balon warna senada dan juga papan nama bertuliskan Amora. Ada pula meja-meja warna silver yang seperti terbuat dari bekas tong besi.
Pemilik acara yakni Amora tampil cantik dengan gaun soft pink berhiaskan tulle di bagian bawah. Rambutnya ia gulung ke atas dan menyisakan poni di tipis di kanan kiri. Sementara itu, tamu undangan yang datang rata-rata datang dengan busana berwarna pink fanta, termasuk Atta dan Aurel.
Aurel dan Atta kompak membawakan kue ulang tahun kepadanya. Dirinya juga mendapat kado yang dibungkus dengan paperbag.
Atta juga mengunggah potret tamu spesial, Mamah Dedeh dalam acara tersebut. Pendakwah yang namanya dikenal dengan slogan 'mamah curhat dong' ini nampak menggendong Ameena di depan Krisdayanti.
Tampil sebagai tamu, perempuan bernama asli Dede Rosidah ini tampil busana soft pink. Gamis yang dikenakan dipadukan dengan jilbab instan dari Rabbani.
Baca Juga: Serba Pink Kayak Barbie, Yuk Intip Potret Pesta Ulang Tahun Amora Putri Krisdayanti dan Raul Lemos
Ia juga mengenakan ciput warna pink dengan model yang unik. Tidak hanya memiliki renda tipis di pinggirnya, ciput yang dipakai juga memiliki hiasan bertumpuk bak bandana. Busana yang ia kenakan ini match dengan Ameena yang mengenakan kaos warna senada.
Keberadaan Mamah Dedeh di acara ini tentu berhasil mencuri perhatian warganet. Tidak sedikit yang meninggalkan tanggapan di kolom komentar.
Seorang warganet menulis, "Masya allah berkah Ameena digendong Mama Dedeh."
"Masyaallah Tabarakallah, Ameena digendong Oma Dedeh insyaallah makin pinter dan soleha, aamiin," komentar warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Kerjanya Jalan Kaki Keliling Kota, Berapa Gaji Petugas Google Maps?
-
Ramalan Zodiak 5 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karir, dan Keuangan
-
Giorgio Antonio Umur Berapa? Pengusaha yang Dekat dengan Sarwendah
-
Ramalan Zodiak Leo di Bulan November 2025: Siap-siap Kabar Tak Terduga
-
Subsidi untuk Pekerja Gaji di Bawah 10 Juta Kapan Cair? Cek Jadwal dan Syaratnya
-
Apa yang Dimaksud Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional? Google Doodle Ikut Merayakan
-
5 Sunscreen Blue Light Protection untuk Melindungi dari Sinar Gadget bagi Pekerja Remote
-
Viral Ayu Ting Ting Cari Suami yang Bisa Nafkahi Keluarga Besar, Gimana Menurut Islam?
-
Profil Jonathan Bailey, Aktor Bridgerton yang Dinobatkan sebagai Pria Terseksi 2025
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia