Suara.com - Prilly Latuconsina termasuk selebritas yang punya gaya busana menawan. Riasan wajahnya pun cenderung natural sehingga memancarkan kecantikan alaminya.
Belum lama ini, akun TikTok pincayipihura mengunggah video tentang harga makeup Prilly Latuconsina. Pada video itu, sang aktris tampak memesona dengan memadukan dress hitam dan outer putih. Prilly juga tampak menenteng tas cokelat.
Pertama, Prilly mengungkapkan produk tabir surya yang dia pakai. Ternyata pemeran film "Kukira Kau Rumah" itu memilik merek lokal, Azarine. Harganya sekitar Rp40 ribuan saja.
Prilly kemudian bilang bahwa dirinya memakai tinted moisturizer dari Rare Beauty dengan harga sekitar Rp400 ribuan untuk base makeup.
Selanjutnya, ada concealer dari Dior senilai Rp400 ribuan dan under eye brigthener dari Rare Beauty senilai Rp300 ribuan.
Untuk mempercantik alis, Prilly Latuconsina mengandalkan produk Benefit senilai Rp400 ribuan. Ada juga blush on dari Rare Beauty seharga kira-kira Rp480 ribu.
Maskara dari brand Tarte jadi andalan Prillu untuk membuat bulu matanya lebih lentik. Harganya disebut sekitar Rp450 ribu.
Sebagai pamungkas, Prilly Latuconsina mengungkap lip product yang dia pakai pada momen itu. Rupanya, dia mempercantik warna bibirnya dengan lipstik Chanel.
Harga lipstik tersebut dikatakan Rp400 ribuan. Jika ditotal, semua produk makeup yang digunakan Prilly Latuconsina pada hari itu tak kurang dari Rp2,8 juta atau nyaris Rp3 juta.
Baca Juga: Produk Lokal Indonesia Ikut Pameran ASEAN Weeked Market 2023 untuk Buka Pasar Lebih Luas
Hingga Selasa (5/9/2023), unggahan ini telah ditonton sebanyak hampir 3 juta kali di TikTok. Banyak pula warganet yang memberikan berbagai tanggapan di kolom komentar.
"Bahagia setidaknya sunscreen aku sama dengan Prilly," komentar seoranag warganet.
"Rp400 ribu uang jajan gue sebulan," ungkap warganet lain.
Warganet lain berkomentar, "Semakin mahal, semakin terlihat natural makeup-nya."
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
Terkini
-
Dari Klinik Rumahan ke Rekor Nasional: dr. Ayu Raih Dua MURI Sekaligus di Hari Kesehatan Nasional
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal yang Empuk Buat Jalan Jauh, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
-
Cheese Eat Up! Penutup Manis Kampanye Keju Prancis di Indonesia, Sentuhan Eropa di Jajanan Nusantara
-
7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
-
Jejak Digital Gus Elham Yahya Ngomong 'Cabul' saat Dakwah Juga Viral
-
5 Casio Klasik Paling Populer: Desain Timeless, Cocok buat Mahasiswa dengan Budget Terbatas
-
Jepang Punya Pilihan Kuliner Halal, Wisatawan Tak Perlu Ragu Lagi Cicipi Hidangan Autentik
-
5 Jam Tangan Original Murah Ada Fitur Alarm dan Water Resistant
-
7 Day Cream Mengandung Anti Aging untuk Usia 30-an, Cegah Penuaan Lebih Awal!