Suara.com - Putri semata wayang Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Annisa Pohan, Almira Tunggadewi Yudhoyono mendadak menuai sorotan setelah datang di acara pelantikan sang ayah menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) di Istana Negara pada Rabu (20/2/2024).
Gadis berusia 15 tahun tampak begitu cantik dan anggun mengenakan kebaya biru muda kembaran dengan sang ibu. Sementara itu, ayahnya tampil necis menggunakan setelan jas hitam lengkap dengan peci dan dasi berwarna merah.
Kemunculan cucu Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di acara pelantikan sang ayah tentunya membuat publik banyak yang bertanya-tanya tentang sosoknya, termasuk dengan di mana Almira Yudhoyo bersekolah.
Diketahui bahwa anak semata wayang AHY itu bersekolah di Sinarmas World Acamedy (SWA) yang merupakan sekolah bertaraf internasional yang berada di BSD City, Jalan TM Pahlawan Seribu, Cilenggang, Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Sekolah ini menyediakan jenjang pendidikan anak usia dini, sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), hingga sekolah menengah atas (SMA).
Selain itu, dalam jenjang pendidikan di SWA juga disediakan program SWA Podcast, program bahasa Mandarin, dan bimbingan perguruan tinggi.
Sekolah bertaraf internasional ini diketahui menawarkan kurikulum dari Inggris, Early Years Foundation Stage (EYFS) yang mengembangkan siswa dan siswinya secara fisik, intelektual, emosional, dan sosial.
Sementara itu, untuk murid yang berada di jenjang TK B hingga SD Kelas , SWA menerapkan kurikulum Cambridge dalam kerangka berbasis penelitian dalam setiap kegiatan pembelajaran.
Lantas, berapa biaya bersekolah di SWA?
Baca Juga: Almira Yudhoyono Disebut Calon Penerus Didit Prabowo, Bikin Proyek Fesyen Kecil-kecilan di Sekolah
Total biaya pendidikan yang harus digelontorkan untuk bisa menempuh sekolah di SWA diketahui cukup fantastis. Untuk murid kelas 1-4 SD, total biaya pendidikan per tahunnya mencapai 80 juta.
Untuk kelas 5-6 SD, total biaya pendidikan yang harus digelontorkan oleh wali murid adalah sebesar 82 juta per tahunnya. Kemudian, untuk kelas 7-10 SMP berkisar Rp89 juta per tahunnya.
Nominal ini tentu tak seberapa untuk keluarga Almira Yudhoyono. Jika dibandingkan dengan kekayaan sang ayah, biaya pendidikan Almira Yudhoyono di SWA bahkan tak ada apa-apanya.
Mengutip dari situs LHKPN, AHY terakhir kali melaporkan harta kekayaannya pada 3 Oktober 2016. Saat itu, putra sulung SBY itu memiliki total kekayaan sebesar Rp15.291.805.024 atau Rp15 miliar.
Berita Terkait
-
Almira Yudhoyono Disebut Calon Penerus Didit Prabowo, Bikin Proyek Fesyen Kecil-kecilan di Sekolah
-
Almira Yudhoyono Sekolah di Mana? Disebut Cocok Ikut Putri Indonesia, sampai Dibandingkan dengan Kahiyang Ayu
-
10 Potret Transformasi Almira Putri Annisa Pohan dan AHY yang Makin Memesona
-
Bikin Heboh! Putri AHY Disebut Mirip Shafeea Ahmad, Ini Potretnya yang Menawan
-
Jarang Ngomong Tapi Lancar Bahasa Inggris, Almira Putri AHY Malah Dikritik Gegara Ini
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
5 Sepatu Uniseks dan Palugada: Serba Bisa buat Ngantor, Nge-gym, dan Jalan!
-
Arti Mimpi Pasangan Selingkuh Menurut Islam dan Cara Menyikapinya: Apakah Benar Kejadian?
-
6 Warna Lemari Pakaian yang Timeless, Gak Bakal Ketinggalan Zaman!
-
6 Zodiak Paling Beruntung Secara Finansial di November 2025: Aries dan Gemini Siap-siap Kaya
-
6 Produk Makeup Ini Tidak Wudhu Friendly? Waspada Menggunakannya Agar Salat Tetap Sah
-
Kualitas Nggak Kalah dari Merek Luar! 5 Rekomendasi Merek Makeup Lokal Indonesia yang Wajib Dicoba
-
Silang.id: Komunitas yang Menghapus Batas Komunikasi antara Tuli dan Dengar
-
Lebaran 2026 Jatuh pada Tanggal Berapa? Cek Jadwalnya Sesuai SKB 3 Menteri
-
Lipstik Transferproof Apakah Sah untuk Wudhu? Ini 4 Rekomendasi Produk yang Mudah Dibersihkan
-
Surga Tersembunyi di Jawa Tengah: 6 Destinasi Wisata Magelang yang Wajib Dikunjungi