Suara.com - Setelah dicurigai publik bahwa dirinya tengah mengandung, Olivia Sumargo istri Denny Sumargo akhirnya buka-bukaan soal kehamilannya.
Saat muncul di podcast suaminya, Olivia awalnya menceritakan kehamilannya yang gagal berkali-kali. Wanita yang akrab disapa Ci Oliv itu mengalami tiga kali keguguran.
Mengalami kegagalan berturut-turut tak membuatnya putus asa. Setelah menjalani program IVF dengan santai, ia pun dinyatakan hamil kembali.
Saat ini, kehamilan Olivia sudah berusia empat bulan dan sehat. "Jadi dong, sekarang hamil," ujarnya bahagia.
Perjalanan Karier Olivia Sumargo
Terlepas dari perjalanannya untuk memiliki keturunan tidak berjalan mulus, Olivia diketahui memiliki karier yang terbilang cemerlang.
Ia merupakan lulusan S1 Business and Commerce di Monash University pada 2007. Ia lalu melanjutkan program Master of International Law di China University of Political Science and Law tahun 2009-2012.
Lulus S1, Olivia diketahui bekerja Customer Relations PT Sumberdaya Sewatama (Trakindo Group). Ia kemudian sempat bekerja di Singapura hingga China.
Kembali ke Indonesia, ia melanjutkan karier ke beberapa perusahaan berbeda. Pada 2016, ia menjadi Area Sales Manager PT Sulzer Turbo Services.
Baca Juga: Podcast Anak Amy BMJ dan Aden Wong Tuai Kontroversi, Richard Lee: Aku Hargai Teguran Denny Sumargo
Tak lama kemudian, ia menjabat sebagai Project Manager di PT Jakarta Propertindo pada 2017-2018.
Setelahnya di tahun 2019 - 2022, Olivia ditunjuk sebagai Direktur Utama PT Jasa Medivest Perusahaan yang berstatus Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan beroperasi di bidang pengelolaan limbah medis.
Dari menjadi dirut, istri Denny Sumargo kemudian ditunjuk sebagai Komisaris Independen PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP).
Sekadar informasi, CMNP merupakan perusahaan milik Jusuf Hamka yang beroperasi di sektor infrastruktur dan pengembangan jalan tol. Kabarnya Olivia menempati posisi ini sampai 2024.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Daftar Barang yang Wajib Ada di Tas Siaga Bencana Anda
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus