Suara.com - Rafael Struick bak menjadi bintang Timnas Indonesia U-23 setelah tampil apik di Piala Asia U-23 2024. Selain jago menggocek bola di lapangan, Rafael Struick ternyata punya selera fashion mentereng.
Pemain naturalisasi berdarah Belanda-Indonesia ini dielu-elukan setelah berhasil mencetak dua gol saat mengalahkan Korea Selatan di babak perempatfinal Piala Asia.
Rupanya Rafael Struick kerap tampil dengan barang branded ketika tak bermain bola. Tak ayal, gaya busanya sering mencuri perhatian.
Dalam sebuah unggahan, Rafael Struick sempat membagikan gaya santainya ketika tak bermain bola di lapangan. Kala itu, Rafael Struick memakai cardigan bernuansa biru yang dipadukan dengan ripped jeans.
Rafael Struick bergaya dengan outfit simpel yang didominasi warna biru dari ujung kepala hingga ujung kaki. Menariknya, gayanya itu tak lepas dari barang bermerek.
Usut punya usut, pemain berusia 21 tahun tersebut memakai tas selempang warna biru keluaran rumah mode Goyard. Tas itu bentuknya cukup mungil saat dipakai Rafael.
Dari hasil penelusuran, tas serupa adalah seri Goyard Belvedere PM Sky Blue. Di situs StockX, tas ini dijual seharga USD 2.760 atau setara Rp44,8 juta.
Di sisi lain, harga tersebut hampir lima kali lipat dari gaji Rafael Struick per minggu yang didapatkannya dari klub Belanda, ADO Den Haag.
Betapa tidak, Rafael Struick mendapat gaji hampir Rp10 juta setiap pekannya. Menilik Salarysport, pemain yang karib disapa Rafa mendapat gaji 490 poundsterling atau setara Rp9,98 juta per minggu. Sementara itu gaji per tahunnya mencapai 25.480 poundsterling atau Rp414,1 juta.
Baca Juga: Daftar Pengusaha Penyumbang Bonus ke Timnas Indonesia U-23, Ada Ketua TPN Ganjar-Mahfud Lho
Tak mengherankan bila Rafael Struick mampu membeli barang-barang bermerek. Apalagi, ia juga mendapat penghasilan dari Timnas Indonesia.
Berita Terkait
-
Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Uzbekistan, Bukan Cuma Rafael Struick Absen
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 Tanpa Rafael Struick
-
Asal Usul Nenek Rafael Struick dan Silsilah Keluarganya yang Asli Berdarah Indonesia
-
Berasal dari Keluarga Menengah Atas, Intip Menterengnya Latar Belakang Keluarga Rafael Struick
-
Statistik Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka, Siapa Layak Menggantikan Rafael Struick saat Menghadapi Uzbekistan?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun